Irfan Jaya Dapat Banyak Pengalaman di Asian Games

Irfan Jaya Dapat Banyak Pengalaman di Asian Games
Selebrasi Irfan Jaya bersama Evan Dimas dan Alberto Goncalves. (c) Antara/Inasgoc

- Winger Persebaya Surabaya, Irfan Jaya tidak akan melupakan kesempatan membela timnas U-23 Indonesia di Asian Games 2018. Mengingat pada perhelatan olahraga tingkat Asia tersebut adalah debut perdananya berseragam timnas.

Apalagi Irfan mampu memberikan kontribusi dengan menyumbang gol untuk timnas pada babak penyisihan grup. Meskipun langkah tim Garuda Muda harus terhenti di babak 16 besar setelah takluk atas Uni Emirat Arab melalui drama adu penalti.

”Pengalaman bisa membela timnas ini momen yang tidak akan pernah saya lupakan,” kata Irfan Jaya kepada Bola.net.

Irfan mengaku mendapat banyak pengetahuan dan pengalaman baru yang tak pernah ia dapatkan sebelumnya di level klub. Sehingga kesempatan berseragam timnas menjadi semakin luar biasa.

”Yang pasti bisa kumpul teman-teman baru pelatih baru, dan juga banyak yang saya dapatkan, terutama kedisiplinan yang diterapkan di timnas,” sambungnya.

Pemain terbaik Liga 2 tahun 2017 ini mengaku akan terus mengasah kemampuannya agar kembali mendapat kesempatan membela timnas. Mengingat dalam waktu dekat, Indonesia akan menyambut Piala AFF 2018.

”Saya tidak ingin cepat berpuas diri, saya ingin lebih baik lagi ke depannya dan bisa memperkuat timnas lagi suatu saat,” pungkasnya.

*Update terkini Asian Games 2018 mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di sini.