Inilah Susunan Pemain Indonesia All Star vs Chelsea

Inilah Susunan Pemain Indonesia All Star vs Chelsea
Indoesia All Star vs Chelsea (c) Bola.net
Bola.net - Pelatih Indonesian All Star, Rahmad Darmawan memenuhi janjinya untuk menurunkan tim kombinasi tua-muda pada laga melawan Chelsea. Laga ini sendiri digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Dalam susunan pemainnya, RD -sapaan akrab Rahmad Darmawan- tetap memilih Kurnia Meiga Hermansyah sebagai penjaga gawang utama. Satu nama baru juga masuk dalam starter pilihan RD, yakni penyerang DC United, Syamsir Alam.

Sementara pelatih Chelsea, Jose Mourinho menempatkan Jamal Blackman sebagai kiper utama. Nama kapten John Terry juga kembali menjadi pilihan utama di jantung pertahanan bersama Gary Cahill. Namun dalam starter The Blues ini tak ada nama top skor sepanjang masa Chelsea, Frank Lampard yang posisinya digantikan oleh rekrutan baru Marco Van Ginkel.

Berikut susunan pemain Indonesia All Star vs Chelsea.

Indonesia All Star: Kurnia Meiga, Raphael Maitimo, Victor Igbonefo, Hamka Hamzah, M Roby, Ahmad Bustomi, Rizky Pellu, Andik Vermansyah, Ferdinand Sinaga, Greg Nwokolo, Syamsir Alam.

Chelsea: Jamal Blackman, Ryan Betrand, Gary Cahill, John Terry, Wallace, Nathaniel Chalobah, Ramires, Marco Van Ginkel, Eden Hazard, Victor Moses, Demba Ba. (bola/dzi)