Ini Wejangan Aji Santoso Pada Timnas U-23

Ini Wejangan Aji Santoso Pada Timnas U-23
Aji Santoso (c) Antok
Bola.net - Permintaan pelatih Aji Santoso sebenarnya tak berbeda dari pertandingan pertama lalu. Selain berharap Timnas U-23 bermain lebih baik, mantan pemain dan pelatih Persebaya ini menginginkan pasukannya lebih menekan.

Pada pertemuan pertama, Selasa (10/2) kemarin, Timnas U-23 hanya bermain imbang 1-1 lawan Suriah. Kedua tim dijadwalkan kembali berhadapan di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Sabtu (14/2) besok petang.

"Kemarin sudah lumayan bagus. Perlahan anak-anak bermain sesuai dengan yang saya harapkan," tutur Aji. Untuk laga besok petang, Aji menginginkan agar capaian itu ditingkatkan.

"Untuk besok, lebih ke bagaimana caranya tidak terlalu cepat kehilangan bola. Dan lebih menekan," pinta pelatih berusia 44 tahun ini. Dalam hal ini, pressing yang dimaksud Aji adalah menekan pemain Suriah sejak di lapangan tengah. (faw/dzi)