
Bola.net - - Sebuah analisa dibeber Wanderley Junior ihwal kekalahan Timnas Indonesia U-19 kala menghadapi Vietnam pada laga Grup B Piala AFF U-18 2017. Pelatih Persipura Jayapura ini menilai Garuda Nusantara-julukanTimnas U-19- kalah bukan karena tampil buruk pada laga tersebut.
"Mereka tampil dan memulai pertandingan dengan permainan luar biasa. Mereka bahkan mampu tampil dominan," ujar Wanderley, pada Bola.net.
"Namun, ketika mereka kehilangan konsentrasi dan lakukan kesalahan, Vietnam tampil menyerang, mencetak gol dan membuat kita kalah," sambungnya.
Menurut Wanderley, kendati Timnas U-19 sempat bermasalah dengan antisipasi setpiece, masalah mereka bukan pada sektor tersebut. Pelatih asal Brasil ini menilai secara taktikal, para penggawa Garuda Nusantara berada dalam posisi apik mengantisipasi setpiece.
"Hanya saja mereka mungkin kurang konsentrasi kala menjaga lawan," tuturnya.
Sebelumnya, Timnas Indonesia U-19 harus mengalami kekalahan pertama mereka pada perjalanan mereka di Grup B Piala AFF U-18 2018. Menghadapi Vietnam di Thuwunna Stadium, Senin sore, Egy Maulana Vikri kalah tiga gol tanpa balas.
Dengan kekalahan ini, mereka sementara berada di peringkat kedua klasemen sementara Grup B. Garuda Nusantara mengumpulkan enam poin dari dua kemenangan mereka sebelumnya, lawan Myanmar dan Filipina.
Pada laga terakhir, Garuda Nusantara bakal menghadapi Brunei Darussalam. Pertandingan ini akan dihelat di Thuwunna Stadium Yangon, Rabu (13/09) mendatang.
Sementara itu, Wanderley mengaku optimistis para penggawa Indonesia bakal bangkit. Ia menyebut Garuda Nusantara pun masih berpeluang besar lolos ke semifinal.
"Mereka harus segera bangkit. Tak ada waktu bersedih. Mereka harus kembalikan motivasi dan mengincar kemenangan untuk memastikan diri lolos," tandasnya.(den/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 11 September 2017 21:49
Kammeraad Kebobolan 7 Gol, Myanmar Gusur Indonesia di Grup B
-
Tim Nasional 11 September 2017 20:02
-
Editorial 11 September 2017 19:49
-
Tim Nasional 11 September 2017 19:15
-
Tim Nasional 11 September 2017 18:45
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:05
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 15:10
-
Otomotif 22 Maret 2025 15:08
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:05
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:48
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Maret 2025 16:05
-
tim nasional 22 Maret 2025 15:24
-
tim nasional 22 Maret 2025 15:05
-
tim nasional 22 Maret 2025 13:14
-
tim nasional 22 Maret 2025 12:45
-
tim nasional 22 Maret 2025 11:55
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...