Ini Harapan Aji Santoso Kepada Pemain Seleksi Timnas U-23

Ini Harapan Aji Santoso Kepada Pemain Seleksi Timnas U-23
Aji Santoso (c) NineSport
Bola.net - Bukan hanya SEA Games 2015, namun Aji Santoso harus menyiapkan skuat Timnas Indonesia U-23 untuk berlaga di Kualifikasi Piala Asia U-23 2016.

Karena itu, Aji menetapkan kriteria tinggi pada pemain yang kini mengikuti seleksi. Yakni, pemain yang mampu menjalankan filosofinya.

"Mereka harus bisa memahami filosofi yang saya inginkan. Bermain bola itu harus agresif, dinamis, kreatif, dan berani bercapek-capek di lapangan. Kalau mau gabung dengan tim, juga harus disiplin," kata Aji Santoso.

Selain itu, diharapkannya, para pemain harus bisa berusaha untuk memberikan yang terbaik. Dengan begitu, para pemain rela bekerja keras untuk mendapat tempat sebagai pemain utama.

Di ajang Kualifikasi Piala Asia U-23 2016, Garuda Muda berada di Grup H dengan Korea Selatan, Brunei Darussalam, dan Timor Leste. [initial]

 (esa/pra)