Ini Alasan Panpel Gratiskan Tiket Persikoba vs Timnas U-19

Ini Alasan Panpel Gratiskan Tiket Persikoba vs Timnas U-19
Ketua Panpel Sinal Abidin (c) Rachmatullah
Bola.net - Walikota Batu rupanya punya andil di balik keputusan digratiskannya tiket laga Persikoba menjamu Timnas U-19. Seperti diutarakan Ketua Panpel Sinal Abidin, tiket sengaja digratiskan untuk mempermudah warga Kota Batu melihat aksi Evan Dimas dkk.

"Tiket sengaja digratiskan sesuai dengan kebijakan walikota yang ingin melihat masyarakatnya nonton secara gratis," ucap Sinal Abidin dalam keterangannya kepada wartawan.

Dengan digratiskan diharapkan penonton akan datang berbondong-bondong ke stadion untuk memberikan dukungan langsung. Hal ini menurut Sinal Abidin akan memberikan efek positif ke depannya kepada Timnas Indonesia U-19.

"Dengan gratis animo masyarakat akan lebih tinggi. Harapannya masyarakat kota Batu bisa melihat langsung aksi Timnas U-19, bisa bangga dan mendukung ke depannya," imbuh Sinal.

Meski gratis, namun Panpel tetap tidak mengendurkan keamanan. Selain akan melakukan sweeping ketat terhadap barang yang dilarang masuk ke stadion, sebanyak 150 personel keamanan juga disiapkan untuk berjaga.[initial]

 (mac/dzi)