Indra Sjafri Tidak Buru-Buru Mencari Pemain Baru

Indra Sjafri Tidak Buru-Buru Mencari Pemain Baru
Indra Sjafri (c) Fajar Rahman
Bola.net - Pelatih timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri mengakui dirinya tak mau terburu-buru mencari tambahan pemain untuk skuat Garuda Jaya.

Saat ini, Indra Sjafri mengaku terus memantau perkembangan para pemain. Salah satunya, Martinus Novianto. Sebab dikatakan Indra, posisi Martinus masih belum bisa dikatakan aman.

"Karena itu, kami tidak terburu-buru mencari pemain baru. Sebab, pemain yang ada sekarang seperti Martinus, masih belum kita anggap betul-betul memenuhi kriteria standar," ungkap Indra Sjafri.

Martinus merupakan satu dari lima pemain yang direkrut Indra dalam Tur Nusantara tahap pertama. Kini, Evan Dimas Darmono dan kawan-kawan tengah menatap Tur Nusantara tahap kedua yang akan dimulai di Aceh, lawan tim Pra-PON Aceh, pada 6 Juni mendatang. Kemudian, kontra Semen Padang U-21 hingga ke Indonesia bagian Timur, Ternate.

Menurut Indra, tetap mengedepankan empat standar dalam merekrut pemain baru. Yakni, skill, fisik, taktikal, dan mental bagus.

"Tapi sekarang, belum ada rencana untuk merekrut pemain baru. Sekalipun, dalam proses nanti kami juga melihat-melihat pemain baru yang bisa masuk untuk menggantikan pemain lama yang tidak berkembang. Namun sejauh ini, kami lebih fokus mematangkan tim ini," tuturnya.

Selain tur Nusantara, Garuda Jaya- julukan Timnas Indonesia U-19- akan melakukan uji coba dengan mengikuti turnamen di Vietnam maupun tur Eropa.

"Tim ini sedang ditata dengan beberapa kali uji coba. Di Vietnam nanti kita coba dengan Jepang. Kemudian, nanti tur Eropa ada Spanyol U-20, Brasil U-20 serta Chile U-20. Mereka kaya dengan pengalaman," tuntasnya. (esa/dzi)