Indra Sjafri Tak Hanya Incar Kemenangan di AFF U-19

Indra Sjafri Tak Hanya Incar Kemenangan di AFF U-19
Konpers Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF. (c) Fajar Rahman
Bola.net - Indra Sjafri mengaku bahwa kemenangan bukan menjadi satu-satunya target yang ingin dia capai bersama dengan anak asuhnya. Menurut Pelatih Timnas U-19 tersebut, ada satu lagi target yang ingin diraihnya di ajang AFF U-19 Cup ini.

"Untuk usia muda, memang bukan hanya kemenangan yang menjadi target kita. Pengalaman bertanding juga merupakan sesuatu yang sangat penting," ujar Indra Sjafri, Minggu (08/09).

Namun demikian, bagi Indra Sjafri, di ajang ini, sukses Indonesia meraih gelar juara adalah hal yang sangat penting. Kemenangan, ungkap pelatih kelahiran 2 Februari 1963 ini, bisa memupus dahaga kemenangan bagi pecinta sepakbola Indonesia.

"Kalau untuk Indonesia, saat ini, kita mohon doa restu dari seluruh rakyat Indonesia. Sudah terlalu lama kita tidak merasakan gelar juara," tandas Indra.

Di ajang ini, Indonesia bergabung di Grup B. Di grup neraka ini, Skuad Garuda Jaya -julukan Timnas U-19-bakal bertarung menghadapi Brunei, Vietnam, Thailand, Myanmar dan Malaysia. (den/rdt)