Bola.net - - Tim nasional U-19 angkatan 2017 kali ini masih akan tetap menggunakan gaya main yang sama seperti yang digunakan Evan Dimas cs dahulu. Hal tersebut ditegaskan oleh Indra Sjafri.
Saat ini, Indra tengah melakukan tugasnya mencari bibit-bibit pemain baru yang akan diajaknya gabung timnas U-19. Bahkan pencarian itu sudah sampai seleksi tahap nasional.
Skuat Garuda Muda kali ini dipersiapkan untuk mengikuti kejuaraan Piala AFF U-19 pada September 2017. Waktu Indra untuk membentuk dan melatih tim tersebut jelas cukup mepet. Itu artinya Indra tak bisa melatih dan membentuk timnya secara ideal.
Hal itu sangat kontras dengan pengalaman yang didapat Indra saat membentuk skuat U-19 angkatan Evan Dimas dahulu. Dia memiliki waktu yang lama untuk membentuk dan memoles timnya.
Hasilnya pun sangat memuaskan. Pada 2013 lalu, dia sukses membawa tim tersebut memenangkan gelar juara Piala AFF U-19.
Tak sekedar juara, skuat Garuda Muda kala itu juga membuat pecinta timnas terkesan dengan gaya bermain mereka yang kolektif. Skuat tersebut tak cuma bagus secara individu dan memiliki ketahanan fisik yang luar biasa, namun juga sangat kompak.
Kini, Indra tak memiliki banyak waktu untuk memoles tim sesuai keinginannya. Dia juga tak lagi blusukan ke daerah-daerah mencari bibit-bibit berbakat secara langsung dan hanya menunggu daftar dari Asosiasi Provinsi dan mantan pemain timnas Indonesia U-16 lalu.
Walau demikian, mantan pelatih Bali United ini tak menganggap hal itu sebagai halangan untuk membentuk tim sesuai keinginannya. Ditegaskannya, timnas Indonesia U-19 saat ini bisa memainkan pakem permainan yang sama dengan tim sebelumnya.
"Yang pertama perbedaan waktu persiapan, yang sebelumnya sangat panjang, dan yang sekarang waktunya pendek. Tetapi, kalau mengenai identitas bermain kita akan tetap sama," tegas Indra.
Ditambahkannya, skuat U-19 itu nantinya juga akan dijadwalkan untuk menjalani beberapa pertandingan demi menempa permainannya tersebut. "Kami siapkan beberapa uji coba, dalam dan luar negeri," pungkasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 1 Maret 2017 18:03
-
Bola Indonesia 28 Februari 2017 17:37
-
Tim Nasional 24 Februari 2017 15:54
Terpanggil Masuk Seleksi Timnas Indonesia, Duo Inggris Bahagia
-
Tim Nasional 23 Februari 2017 21:34
-
Tim Nasional 23 Februari 2017 19:17
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:27
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Maret 2025 18:31
-
tim nasional 22 Maret 2025 18:29
-
tim nasional 22 Maret 2025 18:27
-
tim nasional 22 Maret 2025 17:03
-
tim nasional 22 Maret 2025 16:43
-
tim nasional 22 Maret 2025 16:05
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...