
Bola.net - Pelatih timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri mengaku sudah siap mengemban tugas melatih timnas Indonesia senior setelah sukses membawa Garuda Muda menembus final SEA Games 2019.
Timnas Indonesia U-22 sukses menembus final SEA Games 2019 setelah mengalahkan Myanmar dengan skor 4-2 di semifinal.
Partai final ini menjadi yang kedua buat Indra Sjafri bersama Timnas Indonesia U-22. Sebelumnya, pelatih asal Sumatra Barat itu pernah mengantarkan Tim Garuda Muda ke final Piala AFF U-22 2019 sekaligus menyabet gelar juara.
Advertisement
Selain itu, pencapaian Indra Sjafri juga melebihi Luis Milla yang pada SEA Games 2017 hanya mampu mempersembahkan medali perunggu. Jadi, bisa dikatakan Indra Sjafri adalah pelatih lokal dengan progres yang baik bersama Timnas Indonesia di kelompok umur.
"Tolong sampaikan dan tulis di semua media di Indonesia, yakni 'Indra Sjafri adalah pelatih yang memiliki progres yang baik'. Sekarang siap kalau ditunjuk sebagai pelatih Timnas Indonesia senior," kata Indra Sjafri yang disambut tepuk tangan para jurnalis Indonesia.
Saat ini jabatan pelatih Timnas Indonesia senior sedang kosong setelah PSSI memecat Simon McMenemy. PSSI sedang menjaring kandidat-kandidat yang tepat untuk mengisi posisi tersebut.
Sejauh ini, PSSI sudah melakukan pertemuan dengan dua kandidat pelatih, yakni Shin Tae-yong asal Korea Selatan dan Luis Milla dari Spanyol. Namun, belum ada laga perkembangan dari pertemuan kedua kandidat tersebut.
Perjuangan Berat
Timnas Indonesia U-22 selangkah lagi menyudahi puasa gelar medali emas SEA Games yang sudah terjadi sejak 1991. Timnas Indonesia U-22 meraih tiket final SEA Games 2019 melalui gol Evan Dimas (58', 113'), Egy Maulana Vikri (71'), Osvaldo Haay (102').
Adapun gol Myanmar dicetak Aung Kaung Mann (79') dan Win Naing Tun (80').
Perjuangan Timnas Indonesia U-22 untuk meraih tiket final kejuaraan dua tahunan ini tidak mudah. Pemain harus bertarung selama 120 menit, melalui babak perpanjangan waktu, sebelum menyegel kemenangan 4-2.
Kini, Timnas Indonesia U-22 sedang menunggu lawan untuk final SEA Games 2019. Pemenang dalam laga Vietnam melawan Kamboja akan menjadi lawan pasukan Garuda Muda dalam meraih medali emas.
Disadur dari: Bola.com (Zulfirdaus Harahap/Aning Jati)
Published: 7/12/2019
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 6 Desember 2019 15:24
Kapten Timnas Indonesia U-22 Tak Banyak Tahu Kekuatan Myanmar
-
Tim Nasional 6 Desember 2019 14:31
Timnas Indonesia U-22 Siapkan Nama-nama Penendang Adu Penalti Hadapi Myanmar
-
Tim Nasional 6 Desember 2019 13:49
Myanmar Beruntung, Waktu Recovery Lebih Panjang dibanding Timnas Indonesia U-22
-
Tim Nasional 5 Desember 2019 12:44
Jika Lolos Semifinal SEA Games 2019, Timnas Indonesia U-22 Dibanjiri Bonus
-
Bola Indonesia 5 Desember 2019 11:29
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Maret 2025 04:12
-
tim nasional 21 Maret 2025 22:55
-
tim nasional 21 Maret 2025 22:01
-
tim nasional 21 Maret 2025 21:44
-
tim nasional 21 Maret 2025 20:57
-
tim nasional 21 Maret 2025 16:39
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...