Indra Sjafri Bantah Bakal Lakukan Pencoretan

Indra Sjafri Bantah Bakal Lakukan Pencoretan
Indra Sjafri (c) Dendy Gandakusumah
Bola.net - Indra Sjafri menyanggah kabar yang beredar bahwa dirinya sudah mulai melakukan pencoretan pada para peserta tahap pertama pemusatan pelatihan Timnas Indonesia U-19. Menurut Pelatih Kepala Skuat Garuda Jaya -julukan Timnas U-19- saat ini masih terlalu dini untuk melakukan pencoretan.

"Kata siapa? Nggak bener itu. Ini kita baru di awal-awal pemusatan pelatihan kok sudah melakukan pencoretan? Nggak ada itu," ujar Indra, pada Bola.net.

"Saya sendiri belum tahu kapan akan mulai melakukan pencoretan. Bisa sebulan atau dua bulan. Yang jelas, masih belum ada rencana untuk melakukan hal ini," sambungnya.

Sebelumnya, sempat beredar kabar bahwa Indra Sjafri bakal segera memulangkan beberapa pemain yang mengikuti tahap pertama pemusatan pelatihan Timnas U-19. Yang menjadi sasaran pencoretan, menurut kabar tersebut, adalah pemain-pemain yang saat ini menderita cedera.

Saat ini, Timnas U-19 tengah menjalani pemusatan pelatihan tahap pertama di kompleks Kusuma Agrowisata Batu, Jawa Timur. Dalam TC tahap pertama, yang akan berakhir Januari 2014 ini, tim pelatih fokus meningkatkan kondisi fisik para penggawa Skuat Garuda Jaya. Di tahap berikutnya, yang direncanakan bakal dihelat di kompleks Universitas Negeri Yogyakarta, baru tim pelatih akan menyentuh aspek teknik dan taktik. [initial]

 (den/pra)