Indonesia vs Australia, Bek Parma Minta Socceroos Jangan Kepedean

Indonesia vs Australia, Bek Parma Minta Socceroos Jangan Kepedean
Bek Parma asal Australia, Alessandro Circati. (c) Dok. Parma Calcio 1913 X

Bola.net - Bek Parma, Alessandro Circati, berpesan pada skuad Australia agar tak kepedean saat menghadapi Timnas Indonesia meski sebelumnya sudah pernah menang telak melawan skuad Garuda.

Australia akan menghadapi Indonesia di matchday 2 Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Gelora Bung Karno, Selasa (10/09/2024) malam WIB. The Socceroos menghadapi laga itu dengan percaya diri.

Sebab di pertemuan sebelumnya dengan Indonesia, mereka menang telak 4-0. Hasil itu tercipta ketika kedua tim bersua di babak 16 besar Piala Asia 2023 pada Januari 2024 lalu.

Saat itu Elkan Baggot mencetak gol bunuh diri di awal laga. Setelah itu Australia mencetak gol tambahan melalui Martin Boyle, Craig Goodwin, dan Harry Souttar.

1 dari 3 halaman

Australia Jangan Kepedean Lawan Indonesia

Australia Jangan Kepedean Lawan Indonesia

Duel udara Elkan Baggott lawan Riley McGree di laga Australia vs Indonesia pada 16 besar Piala Asia 2023 di Jassim Bin Hamad Stadium, Minggu (28/01/2024). (c) AP Photo/Aijaz Rahi

Jelang duel lawan Timnas Indonesia, Alessandro Circati memberikan pesan penting pada rekan-rekannya di skuad Australia. Ia ingin merekatak sampai kepedean menghadapi laga ini.

Pasalnya laga di Piala Asia 2023 lalu pastinya akan beda dengan laga di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ini. Jadi Circati ingin skuad Australia tetap bekerja keras agar bisa memetik hasil maksimall.

"Ini permainan baru, permainan yang berbeda. Memasukinya dengan kepala yang bebas dan peningkatan selalu harus dilakukan di semua permainan," ucapnya pada laman Socceroos.com.au.

"Bahkan saat Anda menang," tegas Circati.

2 dari 3 halaman

Ambil Resiko

Ambil Resiko

Asnawi Mangkualam berduel lawan Aziz Behich di laga Australia vs Indonesia pada 16 besar Piala Asia 2023 di Jassim Bin Hamad Stadium, Minggu (28/01/2024). (c) AP Photo/Hussein Sayed

Alessandro Circati kemudian menambahkan, ada beberapa hal yang bisa dilakukan Timnas Australia untuk mengalahkan Timnas Indonesia. Ia meminta The Socceroos bermain lebih kreatif.

Ia juga ingin Australia tak keder bermain di hadapan puluhan ribu suporter di Gelora Bung Karno. Circati bahkan berharap Australia bermain menyerang.

"Saya ingin berpikir dalam permainan ini kita bisa sedikit lebih kreatif, sedikit lebih berani dalam menyerang, dan mengambil lebih banyak risiko untuk menciptakan lebih banyak peluang mencetak gol," serunya.

3 dari 3 halaman

Jadwal Timnas Indonesia vs Australia

Jadwal Timnas Indonesia vs Australia

Duel udara Harry Souttar lawan Rafael Struick di laga Australia vs Indonesia pada 16 besar Piala Asia 2023 di Jassim Bin Hamad Stadium, Minggu (28/01/2024). (c) AP Photo/Aijaz Rahi

Kompetisi: Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia - Grup C Babak 3

Pertandingan: Timnas Indonesia vs Australia

Stadion: Gelora Bung Karno, Jakarta

Hari: Selasa, 10 September 2024

Kickoff: 19.00 WIB

Siaran langsung: RCTI

Live streaming: Vision+

Link streaming: https://www.visionplus.id

PERHATIAN: Live streaming konten sport di Vision+ bisa diakses dengan berlangganan paket Premium. Harga paket Premium mulai Rp20 ribu per bulan, sedangkan paket Premium Sports mulai Rp40 ribu per bulan. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi Bola.net.

(Socceroos.com.au)