Indonesia Kalah di Bursa Pencalonan Tuan Rumah Piala Asia 2023, Iwan Bule: Selamat Qatar

Indonesia Kalah di Bursa Pencalonan Tuan Rumah Piala Asia 2023, Iwan Bule: Selamat Qatar
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan (c) Bola.com/Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Indonesia kalah di bursa pencalonan tuan rumah Piala Asia 2023. Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) lebih memilih Qatar sebagai penyelenggara turnamen tersebut.

Qatar terpilih sebagai tuan rumah Piala Asia 2023 lewat rapat Komite Eksekutif (Exco) AFC yang berlangsung di Bukit Jalil, Malaysia, pada Senin (17/10/2022).

Rapat tersebut juga dihadiri oleh Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan, Wakil Ketua Umum (Waketum) PSSI, Iwan Budianto, dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi.

“Selamat untuk Qatar yang akan menjadi tuan rumah Piala Asia 2023," ujar Mochamad Iriawan, disadur dari laman PSSI.

Selain Indonesia dan Qatar, ada satu negara lainnya yang mengajukan diri sebagai tuan rumah Piala Asia 2023, yaitu Korea Selatan.

1 dari 1 halaman

Timnas Indonesia Dapat Tiket ke Piala Asia 2023

Timnas Indonesia Dapat Tiket ke Piala Asia 2023

Starting XI Timnas Indonesia saat menghadapi laga kedua lawan Curacao di FIFA Matchday di Stadion Pakansari, Bogor, Senin (27/09/2022) malam WIB. (c) Bola.net/M. Iqbal Ichsan

Timnas Indonesia dapat tiket ke Piala Asia 2023 setelah berjuang lewat kualifikasi babak ketiga. Pada fase itu, pasukan Shin Tae-yong tersebut menjadi salah satu dari lima runner-up terbaik.

Timnas Indonesia meraih enam poin pada persaingan Grup A babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023. Skuad Garuda Muda menang 2-1 atas Kuwait, dan membantai Nepal 7-0.

"Indonesia akan mempersiapkan tim sebaik mungkin,” imbuh Mochamad Iriawan.

(Bola.net/Fitri Apriani)