Indonesia Hanya Butuh Seri Lawan Singapura Untuk ke Semifinal

Indonesia Hanya Butuh Seri Lawan Singapura Untuk ke Semifinal
Selebrasi Evan Dimas (c) Antara
Bola.net - Asa Timnas Indonesia U-23 untuk lolos ke semifinal terbuka lebar. Kemenangan 2-0 atas Filipina U-23 membuat Garuda Muda memantapkan posisi mereka di peringkat kedua klasemen Grup A.

Saat ini, Indonesia memiliki poin yang sama dengan tuan rumah Singapura, yakni enam poin. Namun Garuda Muda berhak menempati posisi kedua di bawah Myanmar karena memiliki selisih gol lebih bagus daripada Singapura.

Kemenangan 2-0 atas Filipina membuat Indonesia kini memiliki surplus lima gol, sementara Singapura hanya memiliki surplus dua gol saja setelah sebelumnya mengalahkan Kamboja 3-1.

Dengan kondisi seperti itu, Indonesia hanya butuh minimal hasil seri saat melawan Singapura di laga terakhir, Kamis (11/6) mendatang untuk memastikan diri lolos ke semifinal SEA Games 2015 cabang sepakbola.

Sementara satu tiket ke semifinal lainnya telah menjadi miliki Myanmar yang mengoleksi sembilan poin dari tiga laga. Apapun hasil pertandingan Myanmar melawan Kamboja di laga terakhir tak akan menggagalkan Myanmar ke semifinal. (bola/dzi)