Hadapi Jepang di PIala Asia 2023, Hokky Caraka Tetap Optimis Timnas Indonesia Bisa Raih Hasil Positif

Hadapi Jepang di PIala Asia 2023, Hokky Caraka Tetap Optimis Timnas Indonesia Bisa Raih Hasil Positif
Timnas Indonesia menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebelum laga Piala Asia 2023 versus Vietnam, Jumat (19/1/2024). (c) AP Photo/Hussein Sayed

Bola.net - Striker Timnas Indonesia, Hokky Caraka, mengaku skuad Gruda tetap merasa optimis bisa meraih hasil positif ketika bersua dengan raksasa Asia, Jepang.

Timnas Indonesia ingin lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023. Namun untuk bisa meraih tiket ke fase tersebut, skuad Garuda harus bisa meraih hasil positif ketika melawan Jepang di matchday 3 Grup D pada Rabu (24/01/2024) nanti.

Hokky merasa optimis karena melihat bahwa Jepang mempunyai sedikit kelemahan. Hal itu terlihat ketika mereka kalah 1-2 dari Timnas Irak dalam partai kedua Grup D Piala Asia 2023.

"Jepang adalah tim yang sangat kuat. Kami tetap optimistis, kami bisa menahan mereka," ujar penyerang berusia 19 tahun ini.

1 dari 4 halaman

Manfaatkan Celah

Manfaatkan Celah

Aksi Zion Suzuki pada laga Jepang vs Vietnam di Piala Asia 2023 (c) AP Photo/Thanassis Stavrakis

Timnas Indonesia mencoba melawan kemustahilan ketika berhadapan dengan Jepang. Tim berjulukan Skuad Garuda itu menganut paham "nothing is impossible".

"Kami tetap optimistis mengalahkan mereka. Sebab, kami melihat Jepang ketika melawan Irak, ada sedikit celah dan kami bisa manfaatkan itu," ungkap Hokky.

Namun, Timnas Indonesia dilarang terlalu gegabah dan percaya diri untuk melawan Jepang. Skuad Garuda harus melakukan pendekatan yang tepat demi menghindari ledakan lawan.

2 dari 4 halaman

Peluang Besar

Peluang Besar

Hokky Caraka (kedua dari kanan) merayakan gol Dimas Drajad di laga Indonesia vs Brunei Darussalam di SUGBK, Kamis (12/10/2023). (c) Bola.net/M. Iqbal Ichsan

Saat ini, Timnas Indonesia bercokol di posisi ketiga klasemen sementara Grup D Piala Asia 2023 dengan tiga poin dari dua laga, sama seperti nilai Timnas Jepang, namun kalah selisih gol.

Tim berjulukan Skuad Garuda itu akan menghadapi duel hidup mati dengan Jepang di Al Thumama Stadium, Doha, pada 24 Januari 2024.

Hasil seri kontra Jepang kemungkinan bakal cukup untuk Timnas Indonesia melenggang ke babak knock-out Piala Asia 2023 sebagai empat tim peringkat ketiga terbagus.

3 dari 4 halaman

Hasil dan Jadwal Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Hasil dan Jadwal Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Timnas Indonesia merayakan gol Asnawi Mangkualam ke gawang Vietnam, Jumat (19/1/2024) (c) Dok. PSSI

15 Januari 2024

Timnas Indonesia 1-3 Irak
Ahmad bin Ali Stadium, Al Rayyan
Kick-off 21.30 WIB

19 Januari 2024

Vietnam 0-1 Timnas Indonesia
Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha
Kick-off 21.30 WIB

24 Januari 2024

Jepang Vs Timnas Indonesia
Al Thumama Stadium, Doha
Kick-off 18.30 WIB