
Bola.net - Meletusnya Gunung Kelud, yang berimbas sampai sebagian wilayah Jawa Tengah, tak sampai membatalkan jadwal laga uji coba Timnas U-19. Skuat Garuda Jaya, julukan Timnas U-19, dipastikan tetap bakal melangsungkan laga uji coba melawan PSIS Semarang, di Stadion Jatidiri Semarang, Jumat (14/02).
"Kita akan tetap bermain. Pertandingan ini dipastikan akan tetap jadi dilangsungkan," ujar Pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri, pada Bola.net.
"Kebetulan imbas dari meletusnya Gunung Kelud tidak sampai sini. Abunya tidak sampai ke Semarang," imbuhnya.
Sebelumnya, sempat muncul wacana bahwa laga ini bakal dibatalkan karena meletusnya Gunung Kelud di Kediri. Dikhawatirkan, debu vulkanik yang menyebar sampai ke wilayah Jawa Barat bakal mempengaruhi kesehatan pemain kalau pertandingan yang masuk dalam jadwal Tur Nusantara ini tetap digelar.
Jika laga Timnas U-19 dipastikan tetap digelar sesuai rencana, tak demikian dengan nasib tiga laga Indonesia Super League 2014, akhir pekan ini. Sebagai dampak meletusnya Kelud, laga antara Arema versus Barito Putra, Persita vs Persik Kediri dan Persela kontra PSM Makassar, dipastikan ditunda. (den/dzi)
"Kita akan tetap bermain. Pertandingan ini dipastikan akan tetap jadi dilangsungkan," ujar Pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri, pada Bola.net.
"Kebetulan imbas dari meletusnya Gunung Kelud tidak sampai sini. Abunya tidak sampai ke Semarang," imbuhnya.
Sebelumnya, sempat muncul wacana bahwa laga ini bakal dibatalkan karena meletusnya Gunung Kelud di Kediri. Dikhawatirkan, debu vulkanik yang menyebar sampai ke wilayah Jawa Barat bakal mempengaruhi kesehatan pemain kalau pertandingan yang masuk dalam jadwal Tur Nusantara ini tetap digelar.
Jika laga Timnas U-19 dipastikan tetap digelar sesuai rencana, tak demikian dengan nasib tiga laga Indonesia Super League 2014, akhir pekan ini. Sebagai dampak meletusnya Kelud, laga antara Arema versus Barito Putra, Persita vs Persik Kediri dan Persela kontra PSM Makassar, dipastikan ditunda. (den/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 10 Februari 2014 19:35
Lawan Timnas U-19, PSIS Targetkan Raup Rp 150 Juta Dari Tiket
-
Bola Indonesia 14 Desember 2013 19:35
-
Bola Indonesia 20 Agustus 2013 20:37
-
Bola Indonesia 20 Agustus 2013 18:51
-
Bola Indonesia 20 Agustus 2013 15:51
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:27
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Maret 2025 18:31
-
tim nasional 22 Maret 2025 18:29
-
tim nasional 22 Maret 2025 18:27
-
tim nasional 22 Maret 2025 17:03
-
tim nasional 22 Maret 2025 16:43
-
tim nasional 22 Maret 2025 16:05
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...