Gelandang Timnas Indonesia Buta Kekuatan Burundi: Mereka Berbadan Besar

Gelandang Timnas Indonesia Buta Kekuatan Burundi: Mereka Berbadan Besar
Aksi Marc Klok dalam laga Piala AFF 2022 Timnas Indonesia vs Kamboja, Jumat (23/12/2022) (c) Bola.net/Abdul Aziz

Bola.net - Gelandang Timnas Indonesia, Marc Klok mengaku buta dengan kekuatan Burundi. Namun, penggawa Persib Bandung ini menyebut jika tim asuhan Etienne Ndayiragije itu berpostur di atas rata-rata.

Burundi akan jadi lawan Timnas Indonesia dalam FIFA Matchday periode bulan ini. Kedua tim bakal bentrok pada 25 dan 28 Maret 2023 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

"Sejujurnya belum tahu, belum lihat permainan seperti apa. Nanti ada video untuk persiapan. Tapi yang pasti berat karena pemainnya banyak yang besar badannya. Fisik juga mungkin bagus," ujar Marc Klok usai latihan Timnas Indonesia di lapangan latihan Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, Kamis (23/3) malam WIB.

Meski begitu, Marc Klok enggan memikirkan keunggulan Burundi. Ia hanya fokus ke Timnas Indonesia.

"Kami fokus diri sendiri," kata pemain naturalisasi asal Belanda ini.

1 dari 1 halaman

Optimistis Kalahkan Burundi

Optimistis Kalahkan Burundi

Selebrasi Marc Klok usai membobol gawang Curacao pada FIFA Match Day, 24 September 2022 (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Marc Klok pun yakin Timnas Indonesia bisa mengalahkan Burundi. Kemenangan atas tim asal Afrika itu dapat menaikan peringkat Indonesia di ranking FIFA yang per 22 Desember 2022 masih menduduki posisi ke-151.

"Harus optimis menang dua kali atas Burundi," tutur mantan penggawa Persija Jakarta dan PSM Makassar ini.

"FIFA Matchday adalah pertandingan besar untuk peringkat dan negara, juga suporter Indonesia. Saya selalu fokus untuk hasil terbaik, menang. Saya mau kasih yang terbaik dari saya dan menang lagi," imbuh Marc Klok.

(Bola.net/Fitri Apriani)