Gelandang Masih Dominasi Produktivitas Gol Timnas Indonesia di Piala AFF 2022, Begini Respons Shin Tae-yong

Gelandang Masih Dominasi Produktivitas Gol Timnas Indonesia di Piala AFF 2022, Begini Respons Shin Tae-yong
Selebrasi skuad Timnas Indonesia di laga Piala AFF 2022 versus Brunei Darussalam, Senin (26/12/2022) (c) Bola.com/Zulfirdaus Harahap

Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong tidak ambil pusing dengan minimnya gol yang diciptakan para penyerangnya di Piala AFF 2022. Sebab terpenting baginya, anak asuhnya bisa tampil maksimal dan memenangkan pertandingan.

Sejauh ini, penyerang Timnas Indonesia kurang menggigit di Piala AFF 2022. Dari dua pertandingan yang sudah dijalani Skuad Garuda pada fase Grup A, hanya tiga gol yang tercipta lewat striker.

Tiga gol itu masing-masing diciptakan oleh Dendy Sulistyawan, Ilija Spasojevic, dan Ramadhan Sananta saat Timnas Indonesia membantai Brunei Darussalam 7-0 pada matchday kedua Grup A, di KLFA Stadium, Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (26/12).

Empat gol lainnya dicetak oleh Syahrian Abimanyu, Marc Klok, Egy Maulana Vikri, dan Yakob Sayuri. Dua nama yang disebutkan paling awal berposisi sebagai gelandang, sedangkan Egy adalah gelandang sayap, dan Yakob Sayuri beroperasi di pos bek sayap.

Sementara saat Timnas Indonesia mengalahkan Kamboja 2-1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (23/12), yang mencetak gol adalah Egy dan Witan Sulaeman, yang juga berposisi sebagai gelandang sayap.

"Saat ini semua pemain baik dalam pertandingan, apalagi Timnas Indonesia sudah cetak 9 gol dalam dua laga. Jadi sangat baik," ujar Shin Tae-yong, saat sesi jumpa pers di SUGBK, Rabu (28/12).

"Tidak terlalu penting ya harus striker yang mencetak gol. Tetapi yang penting apakah para pemain terutama striker apakah bekerja maksimal atau tidak. Tetapi saat ini Sananta dan Spaso sangat bekerja keras," katanya menambahkan.

1 dari 1 halaman

Perbaiki Finishing Pelan-pelan

Pelatih asal Korea Selatan ini melihat penyelesaian akhir timnya sudah semakin bagus dari laga ke laga. Shin Tae-yong pun yakin finishing anak asuhnya akan lebih baik lagi saat menghadapi Thailand pada matchday ketiga, di SUGBK, Kamis (29/12).

"Finishing pada laga pertama (melawan Kamboja) memang banyak sekali peluang tetapi tidak bisa dimanfaatkan dengan baik. Ya alasannya adalah performa pertandingan masih belum meningkat, masih di bawah," tutur Shin Tae-yong.

"Masalah seperti itu akan diperbaiki pelan-pelan, dan step by step pasti akan menjadi lebih baik juga. Bukan hanya masalah finishing saja, tapi fokus pemain pasti akan lebih baik. Jadi boleh dinantikan pertandingan nanti," imbuhnya.

Dukung terus perjuangan Timnas Indonesia dengan melihat jadwal lengkap Piala AFF 2022 dan memantau hasil, klasemen, dan top skor AFF Cup 2022 hanya di Bola.net.

(Bola.net/Fitri Apriani)