Gaya Cakar Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-23, Kampanye Kepedulian Pada Kucing Liar di Jalanan

Gaya Cakar Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-23, Kampanye Kepedulian Pada Kucing Liar di Jalanan
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (c) PSSI

Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong mengunggah foto sedang bercakar. Pose itu bermaksud sebagai kampanye untuk kepedulian terhadap kucing liar di jalanan.

Shin Tae-yong memosting foto dengan gaya cakar bersama tim kepelatihan Timnas Indonesia U-23 dan Asnawi Mangkualam pada Kamis (14/10/2021) di akun Instagramnya, @shintaeyong7777.

Banyak netizen yang penasaran dengan makna gaya cakar Shin Tae-yong. Asisten pelatih Timnas Indonesia U-23, Nova Arianto menjawab arti dari pose cakar itu.

View this post on Instagram

A post shared by 신태용 (@shintaeyong7777)

"Soal gaya itu, coach Shin Tae-yong yang paham," ujar Nova.

"Namun, yang saya dengar, pose itu adalah kampanye kepedulian untuk kucing-kucing liar di jalanan," katanya menambahkan.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters

1 dari 1 halaman

Matangkan Persiapan di Tajikistan

Shin Tae-yong sedang memimpin Timnas Indonesia U-23 di Tajikistan. Skuad Garuda Muda akan tampil pada babak Kualifikasi Piala AFC U-23 2022.

Timnas Indonesia U-23 akan melawan Australia pada babak Kualifikasi Piala AFC U-23 2022 Grup G. Kabarnya, pertandingan tersebut bakal berlangsung dua leg akibat mundurnya China dan Brunei Darussalam.

Pertemuan pertama akan digelar pada 27 Oktober 2021, di Pamir Stadium, Dushanbe, Tajikistan, dan laga keduanya tiga hari berselang di venue yang sama. Untuk melawan Australia, Shin Tae-yong membawa 29 pemain.

(Fitri Apriani/Bola.net)