
Bola.net - Sebuah dukungan diberikan Mochamad Iriawan kepada Shin Tae-yong. Ketua umum PSSI itu sangat optimistis bahwa Indonesia bakal meraih kesuksesan di bawah kepemimpinan pelatih asal Korea Selatan itu.
Timnas Indonesia lagi-lagi gagal membawa pulang trofi juara Piala AFF 2020 ke Ibu Pertiwi. Di partai Final Piala AFF 2020, Skuat Garuda harus tumbang dengan agregat 6-2.
Ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan masih mengapresiasi kinerja Shin Tae-yong. Komentar Iwan Bule-sapaan akrab merupakan indikasi PSSI akan terus mempertahankan Shin Tae-yong sebagai pelatih.
Advertisement
"Saya percaya akan masa depan tim ini, khususnya para pemain muda. Di tangan Shin Tae-yong, tim akan semakin matang. Percaya dengan proses dan kita tinggal tunggu hasilnya," kata Iwan Bule.
Baca komentar lengkap Iwan Bule di bawah ini.
Bakal Juara
Iwan Bule turut mengatakan bersana Shin Tae-yong, Timnas Indonesia bakal merasakan titel juara Piala AFF.
"Garuda Muda telah tampil all-out di babak final ini. Mereka masih muda. Rata-rata pemain berumur 23,7 tahun. Sedangkan Thailand 27-28 tahun," kata Iwan Bule.
"Masa depan pemain-pemain ini masih panjang. Saya percaya ke depan mereka akan tampil sebagai juara," lanjutnya.
Bagi Indonesia, ini adalah final keenam sepanjang Piala AFF digelar pada 1996. Skuad Garuda mampu menembus final pada 2000, 2002, 2004, 2010, 2016, dan 2020.
Sedangkan Thailand sudah enam kali merebut trofi Piala AFF ini, yakni pada 1996, 2000, 2002, 2014, 2016, dan 2020.
Sumber: Bola.com/Hendry Wibowo, Diunggah 1 Januari 2022
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 28 Desember 2021 19:38
Jelang Final AFF 2020 Kontra Thailand, Nasib Shin Tae Yong Dipastikan Aman
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Maret 2025 00:41
-
tim nasional 20 Maret 2025 23:54
-
tim nasional 20 Maret 2025 23:00
-
tim nasional 20 Maret 2025 22:49
-
tim nasional 20 Maret 2025 22:41
-
tim nasional 20 Maret 2025 22:11
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Road to Piala Dunia 2026: Regulasi dan Syarat Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
- Erick Thohir: Timnas Indonesia Menginginkan Elkan Baggott Kembali, tapi...
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...