Filipina Jadi Lawan Tanding Pertama Timnas Indonesia U-19

Filipina Jadi Lawan Tanding Pertama Timnas Indonesia U-19
Sekjen PSSI Azwan Karim (c) Fitri Apriani
- Laga persahabatan melawan Filipina kemungkinan akan menjadi laga internasional pertama untuk tim nasional Indonesia U-19. Rencananya, laga itu akan dihelat pada bulan Agustus mendatang.


Pertandingan uji coba internasional tersebut dilaksanakan sebagai pemanasan timnas U-19 Indonesia sebelum berlaga pada Piala AFF 2016 di Vietnam, 11-24 September 2016. Namun, belum diketahui kapan tanggal laga ini akan digelar.


Sebelumnya, PSSI selaku federasi sepakbola di tanah air telah berkirim surat resmi kepada tiga negara, yaitu Filipina, Malaysia, dan Singapura. Namun, baru Filipina yang merespons surat tersebut.


"Filipina sudah menanyakan tanggal dan saya tinggal berkoordinasi dengan jajaran pelatih timnas U-19. Kami tinggal menentukan kapan pertandingannya," ujar Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Azwan Karim di Lapangan National Youth Training Centre (NYTC), Sawangan, Depok, Senin (25/7).


Sebelum menggelar ujicoba internasional, timnas U-19 diagendakan pula melakoni laga persahabatan melawan beberapa klub lokal. Rencananya, skuat Garuda Muda bakal melawan Pusat Pembinaan dan Latihan Mahasiswa (PPLM) pada tanggal 5 Agustus mendatang. [initial]


 (fit/asa)