Exco PSSI Pastikan Timnas Indonesia Berkandang di Stadion Patriot untuk Lawan Kamboja dan Thailand di Piala AFF 2022

Bola.net - PSSI sudah menyiapkan kandang untuk Timnas Indonesia yang akan berlaga di Piala AFF 2022. Skuad Garuda bakal bermarkas di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
Timnas Indonesia akan main di kandang sebanyak dua kali saat babak penyisihan Grup A Piala AFF 2022. Negara yang bakal dijamu Skuad Garuda yaitu Kamboja dan Thailand.
Pertandingan melawan Kamboja akan digelar pada 23 Desember 2022. Sementara partai kontra Thailand bakal dihelat enam hari berselang.
Advertisement
"Rencana Patriot. Lawan Thailand dan Kamboja di Patriot," ujar anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Endri Erawan, di Gedung Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (18/11).
"Alasannya mungkin lebih siap di Patriot," katanya menambahkan.
Timnas Indonesia juga berpeluang mendapat tambahan dua partai kandang lagi di Piala AFF 2022. Ini akan terjadi apabila Skuad Garuda lolos ke babak semifinal dan final.
Tandang ke Markas Lawan
Selain menghadapi Kamboja dan Thailand, Timnas Indonesia juga akan bersua Filipina dan Brunei Darussalam. Brunei Darussalam dipastikan jadi lawan Indonesia setelah mereka mengalahkan Timor Leste di babak playoff.
Pertandingan melawan Brunei Darussalam atau Timor Leste dan Filipina bakal dimainkan di markas lawan.
Duel kontra Brunei Darussalam atau Timor Leste akan digelar pada 26 Desember 2022. Sementara partai versus Filipina bakal dimainkan pada 2 Januari 2023.
Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2022
• 23 Desember 2022
Timnas Indonesia Vs Kamboja
• 26 Desember 2022
Brunei Darussalam Vs Timnas Indonesia
• 30 Desember 2022
Timnas Indonesia Vs Thailand
• 2 Januari 2023
Filipina Vs Timnas Indonesia
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Justin Hubner Ungkap Masalah Timnas Indonesia U-20 Saat Kalah 6-0 Lawan Prancis: Kurang Pede
- 5 Pemain Timnas Indonesia dengan Performa Luar Biasa Sepanjang Sejarah Piala AFF
- Iwan Bule Minta Timnas Indonesia U-20 Petik Pelajaran Berharga Usai Dihajar Prancis 0-6
- Shin Tae-yong Ungkap Alasan Timnas Indonesia U-20 Kalah 6-0 dari Prancis
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 15 November 2022 18:24
Iwan Bule Ungkap Tanggal Pengambilan Sumpah WNI Sandy Walsh dan Jordi Amat
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Maret 2025 07:44
-
tim nasional 22 Maret 2025 07:42
-
tim nasional 22 Maret 2025 07:29
-
tim nasional 22 Maret 2025 06:43
-
tim nasional 22 Maret 2025 06:40
-
tim nasional 22 Maret 2025 06:27
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...