Bola.net - - Evan Dimas Darmono, Paulo Sitanggang dan Hansamu Yama Pranata tidak ikut dipanggil gabung Timnas Indonesia U-22 saat melawan Kamboja dan Puerto Rico. Keputusan itu dibuat oleh pelatih Timnas U-22, Luis Milla karena dia ingin melihat kemampuan pemain lainnya.
Ada desas-desus bahwa ketiganya tidak dipanggil lantaran Milla tidak suka dengan attitude alias sikap ketiga pemain tersebut. Apalagi, pelatih asal Spanyol itu memang mengutamakan pemain yang memiliki sikap yang bagus, tidak hanya di lapangan tapi juga di luar lapangan.
Tapi, rumor itu dibantah oleh asisten pelatih Timnas U-22, Bima Sakti. Bima menegaskan ketiga pemain pilar itu ditepikan dahulu karena alasan lain.
"Bukan karena itu. Beliau (Luis Milla) kalau panggil pemain memang sangat selektif, bukan hanya bagus di dalam lapangan, tapi terpenting attitude," ujar Bima kepada Bola.net, Rabu (14/6/2017).
"Pemain tersebut harus disiplin, dan respect dengan siapa saja. Luis Milla mau coba pemain lain," sambungnya.
Sementara itu, di skuat Timnas sendiri Bima menuturkan ada kiat tertentu untuk menjaga kedisiplinan para pemain. Dikatakannya, jika ada pemain yang indisipliner, mereka akan diberi sanksi. "Kita sanksi denda uang kalo terlambat," ucap Bima.
Ditambahkannya, sejauh ini sudah ada beberapa pemain yang terjerat peraturan tersebut. Namun, tidak disebutkan siapa saja pemain-pemain tersebut.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 4 Juni 2017 16:28
-
Bola Indonesia 6 Mei 2017 19:08
-
Bola Indonesia 23 April 2017 13:45
-
Tim Nasional 19 April 2017 21:27
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:05
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Maret 2025 17:03
-
tim nasional 22 Maret 2025 16:43
-
tim nasional 22 Maret 2025 16:05
-
tim nasional 22 Maret 2025 15:24
-
tim nasional 22 Maret 2025 15:05
-
tim nasional 22 Maret 2025 13:14
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...