Elkan Baggot, Memori Debut Timnas Indonesia, dan Momen Merinding saat Nyanyikan Lagu Kebangsaan

Elkan Baggot, Memori Debut Timnas Indonesia, dan Momen Merinding saat Nyanyikan Lagu Kebangsaan
Skuat Timnas Indonesia merayakan gol Elkan Baggott ke gawang Nepal di laga ketiga Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 di Jaber Al-Ahmad International Stadium, Kuwait City, Rabu (15/06/2022) dini hari WIB. (c) PSSI

Bola.net - Elkan Baggot melakoni debutnya bersama Timnas Indonesia senior pada November 2021 lalu. Baginya, itu adalah momen yang spesial, terutama saat menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya.

Debut Elkan Baggott itu tersaji dalam laga persahabatan melawan Afghanistan (16/11/2021). Waktu itu, sang pelatih Shin Tae-yong memberinya kesempatan bermain selama 70 menit.

"Sebenarnya, bermain untuk tim senior pertama kalinya adalah spesial. Menyanyikan lagu kebangsaan membuat Anda merinding dan bulu kuduk berdiri. Itu adalah momen yang sangat membanggakan bagi saya," kata Elkan Baggott dalam wawancara dengan Livescore.

Hingga saat ini, Elkan Baggott sudah mengumpulkan 10 penampilan untuk Timnas Indonesia senior. Pemain berusia 19 tahun itu mengumpulkan 603 menit bermain di bawah asuhan Shin Tae-yong.

1 dari 2 halaman

Gol Perdana, Melawan Malaysia

Gol Perdana, Melawan Malaysia

Pemain Timnas Indonesia, Elkan Baggott (c) Dok. PSSI

Selain pengalaman debut, Elkan Baggott juga tak bisa melupakan gol perdananya untuk Timnas Indonesia. Gol tersebut dicetak Elkan Baggott di Piala AFF 2020.

Elkan Baggott mencetak gol ke gawang Malaysia saat membela Timnas Indonesia. Menurut Elkan Baggott, momen itu sangat berkesan untuknya.

"Mencetak gol perdana saya melawan Malaysia juga merupakan momen brilian. Saya menikmatinya," ucapnya.

2 dari 2 halaman

Debut di League Two

Debut di League Two

Elkan Baggott bergabung dengan Gillingham FC pada musim 2022/2023 (c) Gillingham FC

Elkan Baggott baru saja mencatatkan debutnya di League Two 2022/2023 bersama Gillingham FC, Sabtu (30/7/2022). Sayangnya, dalam laga tersebut Gillingham FC harus menyerah 0-2 dari AFC Wimbledon.

Elkan Baggott dipercaya tampil sebagai starter oleh manajer Gillingham FC, Neil Harris. Sepanjang pertandingan yang digelar di Cherry Red Records Stadium, Baggott tampil apik dalam menghalau serangan dari AFC Wimbledon.

Namun, dia gagal menghalau dua gol AFC Wimbledon yang dicetak oleh Ethan Chrislett (15') dan Jack Currie (71'). Hingga laga usai, tak ada gol tambahan yang tercipta.

Jurnalis BBC, Benjamin Watts, memberikan pujian terhadap debut Elkan Baggott bersama Gillingham FC. Menurut Benjamin, sang pemain tampil apik di jantung pertahanan klub.

"Bukan hari pertama yang ideal di League Two untuk Gills. Neil Harris mengakui ada banyak yang harus diperbaiki dan menyesali dua kesalahan di pertahanan sehingga kebobolan," tulis Benjamin Watts di akun Twitter-nya.

"Saya pikir penampilan Elkan Baggott sebagai bek tengah adalah hal yang positif. Dan serangan tandang putih baru dengan trim biru juga sangat bagus," ucap Watts.

Disadur dari: Bola.com/Zulfirdaus Harahap/Hendry Wibowo, 31 Juli 2022