Egy Maulana Vikri Kok Cuma Main 45 Menit dalam Laga Indonesia Vs Kamboja di Piala AFF 2022? Ini Jawaban Shin Tae-yong

Egy Maulana Vikri Kok Cuma Main 45 Menit dalam Laga Indonesia Vs Kamboja di Piala AFF 2022? Ini Jawaban Shin Tae-yong
Selebrasi penyerang timnas Indonesia, Egy Maulana usai membobol gawang Kamboja di laga Piala AFF 2022, Jumat (23/12/22) sore. (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Egy Maulana Vikri tak bermain full saat Timnas Indonesia bersua Kamboja pada babak penyisihan Grup A Piala AFF 2022, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (23/12). Ia hanya bermain 45 menit.

Egy diturunkan sebagai starter dalam pertandingan tersebut. Namun usai turun minum, pemain berusia 22 tahun itu digantikan dengan Saddil Ramdani.

Padahal dalam laga itu, Egy berhasil membuka keunggulan Timnas Indonesia 1-0 pada menit ketujuh. Berkat golnya, Skuad Garuda berhasil menang 2-1 atas Kamboja.

Lantas, apa yang membuat pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memutuskan untuk mengganti Egy?

"Memang Egy mencetak gol di babak pertama. Namun, saya juga melihat alur pertandingan keseluruhan," ujar Shin Tae-yong, saat sesi jumpa pers usai laga.

"Egy adalah pemain penting. Setelah melihat kondisi dan performanya, saya menggantinya agar bisa lebih meningkat dan lebih baik lagi untuk pertandingan berikutnya," imbuhnya.

Selanjutnya, Timnas Indonesia akan menghadapi Brunei Darussalam. Duel tersebut bakal digelar di KLFA Stadium, Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (26/12).

1 dari 1 halaman

Hasil dan Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2022

23 Desember 2022

  • Timnas Indonesia 2-1 Kamboja

26 Desember 2022

  • Brunei Darussalam Vs Timnas Indonesia
  • Kuala Lumpur Stadium, Kuala Lumpur, Malaysia
  • Kick-off 17.00 WIB
  • Live RCTI

29 Desember 2022

  • Timnas Indonesia Vs Thailand
  • SUGBK
  • Kick-off 16.30 WIB
  • Live RCTI

2 Januari 2023

  • Filipina Vs Timnas Indonesia
  • Rizal Memorial Stadium, Manila, Filipina
  • Kick-off 19.30 WIB
  • Live RCTI

(Bola.net/Fitri Apriani)