
Bola.net - - Egy Maulana Vikri diperkenalkan sebagai pemain Lechia Gdansk dengan nomor punggung 10 akhir pekan kemarin. Namun angka tersebut belum tentu dikenakan Egy musim depan karena masih menjadi milik pemain senior Sebastian Mila.
Mila memang pemain yang sudah memasuki usia senja. Ia sudah berusia 36 tahun dan kemungkinan besar akan pensiun akhir pekan ini. Setelah pensiun, kabarnya ia akan mendapat jabatan direktur di klub.
Namun Mila sendiri menyatakan bahwa ia percaya masih bisa bermain musim depan terlebih ia suka dengan tantangan. Sementara itu, pelatih Lechia Piotr Stokowiec juga masih ingin Mila menunjukkan performanya meski usianya sudah tidak muda.
“Saat ini saya berada di usia akhir pesepakbola. Tentu juga akan sulit bagi pelatih untuk memaksimalkan saya," ucap Mila pada Fakt24.
"Tapi saya suka tantangan, dan sama sekali tak gentar. Sampai sekarang saya belum mengambil keputusan [pensiun]. Saya akan menentukannya Juni nanti,” sambungnya.
Sementara itu Egy memilih angka 10 di Lechia karena mengikuti jejak pemain Barcelona, Lionel Messi. Bahkan ia sendiri mendapat julukan Messi Indonesia.
“Messi adalah idola saya, dan di Indonesia saya mendapat julukan Messi. Tapi saya harus bekerja lebih keras lagi untuk bisa menyamai [kemampuan] Messi,” jelas pemain 17 tahun tersebut.
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 10 Maret 2018 14:10
Gabung Klub Polandia, Menpora : Yang Penting Egy Main di Eropa
-
Tim Nasional 10 Maret 2018 11:34
-
Tim Nasional 9 Maret 2018 15:49
-
Liga Champions 9 Maret 2018 10:47
-
Tim Nasional 9 Maret 2018 10:42
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 09:29
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 09:26
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 09:08
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 09:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:58
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 08:43
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Maret 2025 09:26
-
tim nasional 21 Maret 2025 08:58
-
tim nasional 21 Maret 2025 08:28
-
tim nasional 21 Maret 2025 08:25
-
tim nasional 21 Maret 2025 08:01
-
tim nasional 21 Maret 2025 07:40
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...