Djohar Arifin Berharap Banyak Pemain Ikuti Seleksi Timnas U-19

Djohar Arifin Berharap Banyak Pemain Ikuti Seleksi Timnas U-19
Djohar Arifin Husin (c) Dendy Gandakusumah
Bola.net - Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Djohar Arifin Husin, berharap lebih banyak pemain yang bisa mengikuti seleksi di tim nasional Indonesia U-19. Kesempatan melirik calon-calon pemain tersebut, dikatakan Djohar, bisa dilakukan tim pelatih ketika menjalani beberapa pertandingan ke daerah-daerah di Indonesia pada Februari mendatang.

"Rencananya, Timnas U-19 akan menjalani sejumlah laga uji coba keliling ke Nusantara. Karena itu, harus bisa dimanfaatkan untuk melihat potensi-potensi pemain baru. Sebab saya yakin, banyak potensi anak Indonesia yang belum bermunculan," ungkap Djohar.

"Tentunya, kalau ada pemain yang lebih bagus lagi kenapa tidak diberikan kesempatan mengikuti seleksi. Dengan begitu, kita bisa banyak memiliki stok pemain," tegasnya.

Kini, sebanyak 29 pemain tengah mengikuti training centre (TC)/pemusatan latihan tahap kedua di Yogyakarta. TC tersebut, disebut sebagai fase specific preparation atau pematangan taktik dan strategi. Hal tersebut, sebagi persiapan tampil di Piala Asia U-19, bulan Oktober mendatang.

Setelah menyelesaikan TC tahap kedua, Evan Dimas dan kawan-kawan akan menjalani fase yang terakhir, yakni uji coba. Mulai dari uji coba dengan klub lokal, internasional serta turnamen mini, 1 hingga 28 Februari.

Lebih jauh, skuad arahan Indra Sjafri tersebut juga bakal melaksanakan Ibadah Umrah di bulan April 2014, sebagai hadiah dari Badan Tim Nasional (BTN) setelah berhasil menjuarai Piala AFF U-19 dan lolos ke putaran final Piala Asia U-19.[initial]

  (esa/dzi)