Diwarnai Tiga Own Goal, Malaysia U-22 Pesta Gol ke Gawang Laos di SEA Games 2023

Diwarnai Tiga Own Goal, Malaysia U-22 Pesta Gol ke Gawang Laos di SEA Games 2023
Duel antara Malaysia U-22 vs Laos U-22 di laga lanjutan Grup B sepak bola putra SEA Games 2023 di Visakha Stadium, Phnom Penh, Rabu (03/05/2023) malam WIB. (c) FAM Malaysia Official Twitter

Bola.net - Timnas Malaysia U-22 berhasil menang besar atas Laos U-22 di pentas SEA Games 2023, Rabu (03/05/2023) malam WIB.

Malaysia U-22 menjalani laga perdananya di Grup B cabor sepak bola putra SEA Games 2023 di Visakha Stadium, Phnom Penh, Kamboja. Sementara bagi Laos, ini adalah laga keduanya usai mereka berhadapan dengan Vietnam.

Saat melawan Vietnam, Laos cuma kalah 2- 0 saja. Kini di laga keduanya mereka malah dibantai oleh Malaysia.

Pertandingan ini sendiri cukup menarik. Sebab tercipta tiga gol yang semuanya berasal dari aksi bunuh diri.

1 dari 3 halaman

Pesta Gol Malaysia ke Gawang Laos

Malaysia U-22 membuka laga lawan Laos U-22 dengan apik. Dalam tempo empat menit, mereka sudah bisa unggul melalui aksi Ubaidullah Shamshul.

Namun Laos bisa menyamakan skor pada menit ke-21. Gol ini, ironisnya, tercipta dari bunuh diri Shamsul.

Pada menit ke-28 Malaysia akhirnya bisa unggul 2-1. Gol ini tercipta dari bunuh diri Anantaza Siphongphan.

Muhammad Syahir bin Bashah membuat Malaysia unggul 3-1 atas Laos. Harimau Malaya kemudian bisa memperlebar keunggulannya menjadi 4-1 melalui aksi Najmudin Akmal pada menit 90+2.

Dua menit berselang, Laos mencetak own goal lagi, kali ini melalui Sonexay Phanhthaxay. Malaysia pun menang 5-1.

2 dari 3 halaman

Malaysia ke Posisi Kedua

Kemenangan ini membuat Malaysia U-22 langsung naik ke peringkat kedua klasemen sementara Grup B. Mereka mengemas tiga angka.

Malaysia menggusur Thailand ke peringkat ketiga. Sebab Harimau Malaya unggul selisih gol.

Sementara itu Laos ada di dasar klasemen. Mereka belum meraih poin sama sekali dari dua laga dan selisih gol mereka minus enam.

3 dari 3 halaman

Hasil dan Jadwal Grup B SEA Games 2023

Matchday 1 - 30 April 2023

  • Thailand 3-1 Singapura (Teerasak 7', Achitpol 38', Purachet 49'; Singh 41')
  • Vietnam 2-0 Laos (Nguyen Van Tung 2', Nguyen Quoc Viet 90+2')

Matchday 2 - 3 Mei 2023

  • Singapura 0-3 Vietnam (Mohamed Ilhan 73' -BD; Nguyen Van Tung 35', Nguyen Thai Son 43')
  • Malaysia 5-1 Laos (Ubaidullah Shamshul 4', Anantaza Siphongphan 28' -BD, Muhammad Syahir bin Bashah 75', Najmudin Akmal 90+2', Sonexay Phanhthaxay 90+4' -BD; Ubaidullah Shamshul 21' -BD)

Matchday 3 - 6 Mei 2023

  • Thailand vs Malaysia
  • Laos vs Singapura

Matchday 4 - 8 Mei 2023

  • Laos vs Thailand
  • Malaysia vs Vietnam

Matchday 5 - 11 Mei 2023

  • Singapura vs Malaysia
  • Vietnam vs Thailand