Dimas Drajat dan Hardianto Bikin Luis Milla Kepincut

Dimas Drajat dan Hardianto Bikin Luis Milla Kepincut
Nur Hardianto (c) Fitri Apriani

Bola.net - - Pelatih tim nasional U-22 Indonesia, Luis Milla menyukai permainan yang ditunjukkan oleh Ahmad Nur Hardianto dan Dimas Drajad. Hal tersebut diungkapkan oleh asisten Milla, Bima Sakti.

Saat ini, Milla melangsungkan program seleksi timnas U-22 tahap kedua. Ada 26 pemain yang dipanggil untuk mengikuti proses seleksi yang digelar dari 28 Februari hingga 2 Maret 2017.

Dari 26 nama tersebut, hanya ada dua pemain bertipe penyerang. Mereka adalah Nur Hardianto dan Dimas Drajad. Penampilan keduanya ternyata mampu memikat Milla.

Dimas DrajadDimas Drajad

"Coach Luis Milla sangat senang dengan performa Dimas Drajad dan Nur Hardianto. Bahkan Milla sudah melihat aksi video Dimas Drajad," ujar Bima di Lapangan Sekolah Pelita Harapan (SPH), Karawaci, Tangerang, Rabu (1/3/2017).

Performa menawan yang ditunjukkan keduanya rupanya membuka peluang mereka masuk skuat yang akan terbang ke Sea Games 2017 terbuka lebar. Sebab menurut Bima, mereka kemungkinan besar akan dipanggil masuk ke seleksi tahap ketiga.

"Namanya sudah ada di list, kita sudah mempelajari aksinya melalui video. Untuk tahap ketiga saya belum bisa pastikan itu, tapi namanya sudah ada di list," tutupnya.