Didaftarkan Timnas, Andik Ogah Berekspektasi Terlalu Tinggi

Didaftarkan Timnas, Andik Ogah Berekspektasi Terlalu Tinggi
Andik Vermansah (c) Eggi Paksha
Bola.net - Meski namanya masuk dalam 114 pemain yang didaftarkan PSSI untuk memperkuat Tim Nasional Indonesia, Andik Vermansah tak mau berekspektasi terlampau tinggi. Meski demikian, Andik menegaskan bahwa ia siap membela Merah Putih.

Mantan pemain andalan Persebaya 1927 ini sadar bahwa namanya masih sekadar didaftarkan belaka. Belum tentu nama-nama yang didaftarkan itu akan dipanggil untuk membela Timnas. "Ya gimana ya, Mas. Kalau dipanggil ya siap. Kalau tidak ya nggak apa-apa," ucapnya pasrah.

Andik nampaknya masih tidak menyangka namanya didaftarkan untuk membela Timnas Indonesia. Hal yang lumrah memang. Sebab saat tampil baik bersama Selangor FA di kompetisi di Malaysia Super League, Andik justru tak dilirik sama sekali oleh Timnas.

Itu terjadi saat skuat Garuda Merah ditangani oleh Alfred Riedl. Tanpa Andik, Timnas Indonesia berantakan di Piala AFF 2014 di Hanoi. Hal ini diperparah dengan kekalahan sangat memalukan atas Filipina dengan skor 0-4. [initial]

 (faw/pra)