Cristian Gonzales Mengaku Seperti Berusia 20 Tahun

Cristian Gonzales Mengaku Seperti Berusia 20 Tahun
Cristian Gonzales (c) Eggi Paksha
Bola.net - Cristian Gonzales menjadi satu dari 24 pemain yang dipanggil pelatih Alfred Riedl untuk memperkuat Timnas Indonesia dalam rangka persiapan menuju Piala AFF 2014.

Meski sudah memasuki usia kepala tiga, namun bomber asal Arema Cronus ini mengaku selalu bersemangat tiap kali namanya masuk di daftar skuat Timnas.

"Kondisi fisik saya sangat siap. Rasanya, kini seperti umur 20 tahun. Saya tidak ada masalah dengan stamina. Nanti akan saya buktikan di lapangan," kata sosok kelahiran Montevideo, Uruguay, 30 Agustus 1976 tersebut.

Timnas rencananya akan melakoni dua pertandingan uji coba internasional. Yaitu, lawan Yaman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Selasa (9/9) dan melawan Malaysia di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Minggu (14/9). [initial]

 (esa/pra)