Cerita Shin Tae-yong sebelum Dapat Golden Visa: Awalnya Tidak Tahu Itu Apa, tapi Sangat Senang dan Berarti

Cerita Shin Tae-yong sebelum Dapat Golden Visa: Awalnya Tidak Tahu Itu Apa, tapi Sangat Senang dan Berarti
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, angkat bicara setelah mendapatkan Golden Visa dari Presiden RI, Joko Widodo, alias Jokowi. Juru taktik asal Korea Selatan itu awalnya buta dengan Golden Visa.

Shin Tae-yong menerima Golden Visa pada Kamis (25/7/2024) dalam Grand Launching Golden Visa di Jakarta.

Shin Tae-yong mengenakan batik ketika dipanggil Jokowi ke atas panggung. Usai seremonial itu, pelatih berusia 53 tahun tersebut mengungkapkan perasaannya.

"Sejujurnya gak tahu kalau ada Golden Visa, dan ya dengan begitu tahu ya. Saya pertama dikontak mendapat Golden Visa, ya sedikit bingung juga," ujar Shin Tae-yong.

"Tetapi dengan tahu seperti itu dan diserahkan oleh Presiden langsung, jadi sangat senang dan sangat berarti buat saya," katanya menambahkan.

1 dari 1 halaman

Shin Tae-yong Sempat Pulang Kampung

Shin Tae-yong Sempat Pulang Kampung

Ekspresi pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 versus Filipina, Selasa (11/6/2024). (c) Bola.net/M Iqbal Ichsan

Sebelumnya, Shin Tae-yong pulang kampung ke Korea Selatan sejak 14 Juni 2024. Di sana, ia juga menjalani operasi radang selaput dada, atau pleuritis.

Awalnya, Shin Tae-yong direncanakan kembali ke Indonesia pada 12 Agustus 2024. Namun, karena pemberian Golden Visa, sepertinya kedatangannya ke Jakarta menjadi dipercepat.

Shin Tae-yong akan memimpin Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada September 2024. Skuad Garuda tergabung dalam Grup C bersama Jepang, Arab Saudi, Australia, Bahrain, dan China.

(Bola.net/Fitri Apriani)