Cari Pemain, Staf Pelatih Timnas Kembali Pantau Laga ISL

Cari Pemain, Staf Pelatih Timnas Kembali Pantau Laga ISL
Widodo C Putro (c) Fajar Rahman
Bola.net - Mengejar pencapaian tertinggi di Piala AFF 2014 membuat jajaran pelatih Timnas Indonesia benar-benar teliti dalam merekrut pemain. Karena itu, pemantauan pemain di ajang Indonesia Super League (ISL) bakal kembali dilakoni Alfred Riedl cs.

Asisten Pelatih Timnas Indonesia, Widodo C Putro, menuturkan jika langkah ini dilakukan agar timnya memperoleh pemain dengan penampilan konsisten. Utamanya, ketika memperkuat klub di kompetisi kasta utama tersebut.

"Hal tersebut memang menjadi pertimbangan utama kami dalam merekrut pemain. Bagi pemain yang mampu menunjukkan performa bagus di level ISL, bukan tidak mungkin akan diberikan kesempatan. Sebab, kami terus melihat puluhan pemain yang masuk dalam daftar pantau," ujar sosok kelahiran Cilacap, Jawa Tengah, 8 November 1970 tersebut.

Dikatakannya lagi, pertimbangan ini tidak hanya berlaku bagi pemain yang belum pernah dipanggil seleksi. Melainkan, pemain yang sudah sempat dipanggil.

"Sejauh ini, Ada pemain yang layak dipertahankan. Tetapi, ada juga yang perlu dibandingkan lagi dengan pemain lain. Kami tidak hanya mencari pemain yang lebih baik dari sisi skill, tapi juga attitude-nya," terang mantan penyerang Timnas pada era 90-an tersebut.

Sementara itu, Timnas senior telah merampungkan tiga laga uji coba internasional di Spanyol. Hasilnya, Firman Utina cs memetik dua kali kemenangan dan satu kali kekalahan.

Kemenangan pertama dicatat ketika mengungguli Andorra, dengan skor 1-0, (26/3) dan mengalahkan Villarreal B, 1-0, (2/4). Sementara satu-satunya kekalahan didapat ketika harus mengakui keunggulan Kuba dengan skor 0-1(29/3). [initial]

 (esa/pra)