Cair! Timnas Indonesia U-16 Diguyur Bonus Rp 100 Juta Oleh PSSI

Cair! Timnas Indonesia U-16 Diguyur Bonus Rp 100 Juta Oleh PSSI
Timnas Indonesia U-16 merayakan gol Kafiatur Rizky ke gawang Singapura, Rabu (3/8/2022) (c) PSSI

Bola.net - Keberhasilan Timnas Indonesia U-16 membungkam Vietnam pada matchday terakhir Grup A Piala AFF U-16 2022 mendapat apresiasi dari PSSI. Pasukan Bima Sakti Tukiman itu diguyur bonus ratusan juta oleh induk sepak bola di Tanah Air itu.

Timnas Indonesia U-16 berhasil menaklukan Vietnam 2-1, di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DIY, Sabtu (6/8) malam WIB. Kemenangan ini mengantarkan Skuad Garuda Asia ke babak semifinal.

"Kami memberikan bonus Rp100 juta untuk Timnas Indonesia U-16 hasil dari kemenangan melawan Vietnam," ujar Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan.

Timnas Indonesia U-16 sedianya sempat tertinggal dulu pada menit ke-41 lewat penalti Nguyen Cong Phuong. Skuad Garuda Asia kemudian membalikan keadaan di babak kedua via gol Arkhan Putra (51) dan Muhammad Nabil Asyura (55).

"Terima kasih kepada anak-anak sudah menampilkan yang terbaik. Dua gol kelas, dua gol dari kerja sama yang baik. Luar biasa," ucap Iwan Bule, sapaan akrab Mochamad Iriawan.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.

1 dari 2 halaman

Komentar Penalti Lawan

Iwan Bule pun mengomentari hadiah penalti untuk Vietnam yang membuat Timnas Indonesia U-16 tertinggal 0-1. Dari tayangan ulang, kejadian itu hanyalah diving pemain lawan.

"Soal kebobolan dari tendangan penalti seharusnya tidak terjadi. Alhamdulillah, sebelum bertanding, saya datang ke hotel Timnas Indonesia U-16 untuk memberikan semangat," imbuhnya.

Adapun, Timnas Indonesia U-16 lolos ke babak semifinal Piala AFF U-16 2022 dengan status juara Grup A. Selain mengalahkan Vietnam, Skuad Garuda Asia juga menaklukan Filipina (2-0) dan Singapura (9-0) di fase grup.

2 dari 2 halaman

Hasil Timnas Indonesia U-16 di Fase Grup A Piala AFF U-16 2022

• Timnas Indonesia U-16 2-0 Filipina
Stadion Maguwoharjo, Minggu (31/7)

• Singapura 0-9 Timnas Indonesia U-16
Stadion Maguwoharjo, Rabu (3/8)

• Timnas Indonesia U-16 2-1 Vietnam
Stadion Maguwoharjo, Sabtu (6/8)

(Bola.net/Fitri Apriani)