BTN Siapkan Macau Sebagai Lawan Timnas

BTN Siapkan Macau Sebagai Lawan Timnas
Sekretaris BTN, Sefdin Syaifudin Alamsyah. Eggi Paksha
Bola.net - Sekretaris Badan Tim Nasional (BTN) Sefdin Syaifudin Alamsyah, kembali memastikan jika rencana uji coba tim nasional Indonesia Senior dengan Timnas Hong Kong batal digelar. Dengan alasan yang sama, BTN memutuskan untuk mendatangkan Timnas Macau sebagai lawan tanding pengganti Hong Kong.

"Secara informal, Macau sudah bersedia. Mungkin dalam satu dua hari akan difollow up dengan formal letter antar FA," ucap Sefdin.

Timnas Hong Kong masih terbentur dengan jadwal mereka untuk bisa memenuhi undangan Indonesia pada tanggal 29 September mendatang. Batalnya Timnas Hong Kong ini juga diperkuat dengan adanya surat dari HKFA yang menyatakan tidak bisa datang ke Indonesia pada tanggal yang diminta.

 (esa/mac)