Bonek Sindir Shin Tae-yong yang Tersinggung karena Marselino Ferdinan ke Belgia: Gak Ada Pemain Lain?

Bonek Sindir Shin Tae-yong yang Tersinggung karena Marselino Ferdinan ke Belgia: Gak Ada Pemain Lain?
Shin Tae-yong ketika memimpin Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 (c) Abdul Aziz

Bola.net - Pernyataan Shin Tae-yong soal kepindahan Marselino Ferdinan ke KMSK Deinze memicu perdebatan yang seru. Sebab, pelatih Timnas Indonesia itu tersinggung karena tidak mendapat laporan atas kepindahan pemain berusia 18 tahun itu.

Pemain yang akrab disapa Marsel itu telah bergabung KMSK Deinze, klub kasta kedua Belgia, dengan mendapat kontrak 1,5 tahun atau sampai musim panas 2024. Hal inilah yang dianggap bakal merepotkan Shin Tae-yong.

Masalahnya, nama Marselino masuk dalam 30 pemain yang dipanggil Timnas Indonesia U-20 menuju Piala Asia U-20 2023 yang akan berlangsung di Uzbekistan pada 1 Maret 2023. Mereka akan bersaing di Grup A bersama tuan rumah, Irak, dan Suriah.

Timnas Indonesia U-20 memiliki dua agenda turnamen tahun 2023, yakni Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20 yang akan jadi tuan rumah. Shin Tae-yong merasa kerepotan karena TC yang digelar bulan Februari 2023 ini berjalan tanpa Marselino Ferdinan.

1 dari 3 halaman

Shin Tae-yong Silahkan Izin ke Klub

Publik sebenarnya juga mempertanyakan pemusatan latihan atau TC jangka panjang yang kerap merugikan klub Liga 1. Kini, Shin Tae-yong tentu tidak bisa seenaknya mencaplok pemain yang berkarier di luar negeri.

Suporter Persebaya, Bonek, ikut mempertanyakan sikap Shin Tae-yong yang malah mengganggu karier pemain potensial seperti Marselino Ferdinan.

“Coba minta izin klubnya saja. Kalau memang agenda FIFA, pasti diizinkan. Kalau TC jangka panjang, tentu akan sulit,” kata Husin Ghozali, koordinator Green Nord atau Bonek tribune utara kepada Bola.com, Senin (6/2/2023) malam.

2 dari 3 halaman

Emangnya Gak Ada Pemain Lain?

Emangnya Gak Ada Pemain Lain?

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (kiri) dan pemainnya, Marselino Ferdinan di konferensi pers jelang laga semifinal Piala AFF 2022 antara Timnas Indonesia vs Timnas Vietnam (c) Bola.net/Bagaskar

Shin Tae-yong tentu kesulitan mendapat izin dari Deinze untuk menggunakan jasa Marselino Ferdinan. Sebab, Piala Asia U-20 maupun Piala Dunia U-20 bukanlah agenda FIFA.

Husin Ghozali juga mempertanyakan opsi pemain potensial lain yang seharusnya bisa dilirik oleh Shin Tae-yong untuk proyeksi Timnas Indonesia U-20. Gelandang berusia 18 tahun itu bukanlah satu-satunya pemain yang tersisa untuk tim arahan Shin Tae-yong.

“Itu tidak masuk akal. TC panjang juga tidak masuk akal. Oke ini masalah nasionalisme, tapi karier pemain muda juga harus dipikirkan, jangan memaksakan agenda TC,” ucap pria yang akrab disapa Cak Cong itu.

“Marselino baru meniti karier profesional dan ini luar biasa sampai dia bisa dilirik klub negeri. Jangan matikan Marselino untuk kepentingan timnas. Apa tidak ada pemain lain? Coba lihat juga potensi pemain lain,” imbuhnya.