
Bola.net - Salah satu pencetak gol Timnas Indonesia U-15 ke gawang Vietnam dalam laga penyisihan grup Piala AFF U-15, Sabtu (27/7), Marselino Ferdinan tengah menjadi perbincangan.
Marselino mampu menaklukkan kiper Vietnam setelah kemelut di depan gawang pada menit ke-46. Itu merupakan gol pertama pemain bernomor punggung 10 di Timnas Indonesia U-15 dalam ajang internasional.
Ternyata di balik sosok Marselino, ada sang kakak kandung yang terus memberikan dukungan. Pemain kelahiran 2004 itu merupakan adik kandung Oktafianus Fernanado, penyerang sayap Persebaya Surabaya.
Advertisement
“Saya memilih memberi motivasi kepada Marsel. Pada usianya yang masih muda, kadang mentalnya belum kuat. Sering merasa down saat kurang mendapat menit bermain. Saya sendiri pernah merasakan seperti itu,” kata Oktafianus kepada Bola.com, Minggu (28/7/2019).
Ofan, sapaan akrab Oktafianus, banyak memberikan saran kepada adiknya. Komunikasi keduanya semakin lancar mengingat Marselino kini menjadi andalan Timnas Indonesia U-15 arahan Bima Sakti.
Ofan dan Marsel merupakan pemain yang sama-sama mendapat didikan dari Persebaya. Meski selisih usia keduanya mencapai 11 tahun, mereka sering saling bercerita. Marsel sendiri kini menjadi bagian penting Persebaya U-16 selain Timnas Indonesia U-15.
“Dia sering bertanya, jadi saya jawab. Mungkin karena dia melihat saya sudah bermain di Liga 1, jadi ingin mendapat masukan. Biasanya, saya memberi tips ringan saat latihan. Di usianya yang masih belasan, penguatan otot juga penting,” imbuh Ofan soal adiknya yang tengah berkiprah di Piala AFF bersama Timnas Indonesia U-15 itu.
Enggan Bahas Teknis di Lapangan
Pemain berusia 25 tahun itu mengaku jarang membahas hal teknis di lapangan atau memberikan penilaian soal penampilan Marsel. Terbaru, Ofan juga enggan menjawab setelah Marsel meminta penilaian terkait penampilan melawan Vietnam.
“Saya menolak membicarakan hal teknis dengannya. Saya minta dia nonton tayangan ulang pertandingannya di vidio.com. Dari situ dia bisa belajar mungkin ada yang kurang. Dia harus belajar mengevaluasi dirinya sendiri. Itu lebih baik daripada meminta penilaian dari saya,” ucap Ofan.
Sebagai sesama pemain sepak bola, Ofan tidak ingin adiknya besar kepala dengan sorotan dari media dan publik Indonesia. Dia akan terus mendampingi Marsel agar bisa menapaki karier dengan baik ke dunia profesional nanti.
Ofan sendiri belum pernah mendapat panggilan Timnas Indonesia di kelompok usia manapun seperti adiknya. Dia hanya pernah mendapat panggilan pemusatan latihan saat Tim Garuda ditangani oleh Aji Santoso pada 2012.
Sumber: Bola.com
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 27 Juli 2019 22:41
Timnas Indonesia U-15 vs Singapura, Bima Sakti Siapkan Rotasi
-
Tim Nasional 27 Juli 2019 22:11
Taklukkan Vietnam, Timnas Indonesia U-15 Diingatkan Tetap Membumi
-
Tim Nasional 27 Juli 2019 20:08
-
Tim Nasional 27 Juli 2019 16:57
Piala AFF U-15: Timnas Indonesia Kalahkan Vietnam di Laga Perdana
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 01:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 01:02
-
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025 00:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 00:01
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 23:39
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Maret 2025 23:16
-
tim nasional 22 Maret 2025 23:02
-
tim nasional 22 Maret 2025 22:55
-
tim nasional 22 Maret 2025 22:34
-
tim nasional 22 Maret 2025 22:19
-
tim nasional 22 Maret 2025 22:06
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...