
Bola.net - Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan, atau yang akrab disapa Iwan Bule, mengunjungi tempat latihan Timnas Indonesia U-22 di Lapangan D, Senayan, Jakarta, Rabu (10/2/2021). Kedatangannya untuk memberikan semangat kepada Evan Dimas dan kawan-kawan.
Iwan Bule tak sendirian mengunjungi lokasi pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-22 proyeksi SEA Games 2021 ini. Ia ditemani oleh Indra Sjafri selaku Direktur Teknik (Dirtek).
"Saya datang untuk melihat latihan Timnas Indonesia U-22 persiapan SEA Games 2021 karena ingin memotivasi para pemain secara langsung. Apalagi tim ini ditargetkan meraih emas pada ajang tersebut," ujar Iwan Bule, disadur dari laman PSSI.
Advertisement
Iwan Bule pun memberikan pesan kepada seluruh angggota Timnas Indonesia U-22. Mereka semua diminta untuk tak mudah putus asa.
"Kami berpesan untuk pemain dan ofisial terus semangat dan bekerja keras selama pemusatan latihan dan tetap menjaga kesehatan," ucap mantan Kapolda Metro Jaya ini.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Pesan Shin Tae-yong
Pada kesempatan tersebut, pelatih Shin Tae-yong juga memberikan pesan kepada PSSI. Juru taktik asal Korea Selatan itu ingin agar kompetisi segera dapat bergulir.
“Efek belum bergulirnya kompetisi membuat kondisi fisik pemain menurun. Mereka tidak cukup hanya latihan saja, harus ada kompetisi," tuturnya.
"Pelatih Shin Tae-yong akan terus mengasah kemampuan anak asuhnya terutama meningkatkan fisik, taktik, mental, dan lain-lain,” imbuh Iwan Bule.
Adapun, TC Timnas Indonesia U-22 akan berlangsung hingga 28 Februari mendatang. Setiap harinya, para pemain menjalani latihan sebanyak dua kali, pagi dan sore.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Shin Tae-yong Bongkar Alasan Tidak Panggil Pemain di Luar Negeri ke TC Timnas Indonesia U-22
- Pemain Kesayangan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia itu Bernama Asnawi Mangkualam
- Membedah Kemampuan Beberapa Gelandang di Timnas Indonesia Proyeksi SEA Games 2021
- SEA Games 2021: Sulitnya Memanggil Pemain-pemain di Luar Negeri ke Timnas Indonesia
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 9 Februari 2021 21:00
Jakarta PPKM Mikro, TC Timnas Indonesia U-22 Proyeksi SEA Games 2021 Terganggu?
-
Tim Nasional 8 Februari 2021 15:43
Syahrian Abimanyu Meniti Karier di Australia, Ini Pesan Inspiratif Sang Ayah
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025 00:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 00:01
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 23:39
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:02
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:55
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Maret 2025 23:16
-
tim nasional 22 Maret 2025 23:02
-
tim nasional 22 Maret 2025 22:55
-
tim nasional 22 Maret 2025 22:34
-
tim nasional 22 Maret 2025 22:19
-
tim nasional 22 Maret 2025 22:06
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...