Bergabung dengan Tim Indonesia U-20, Hugo Samir Beber Sejumlah Asa

Bergabung dengan Tim Indonesia U-20, Hugo Samir Beber Sejumlah Asa
Aksi Hugo Samir ketika berlatih bersama Timnas Indonesia U-24 (c) Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Sebuah asa diapungkan Hugo Samir soal pemanggilannya untuk memperkuat Timnas Indonesia U-20. Winger asal Surabaya tersebut berharap bisa menembus skuad utama tim berjuluk Garuda Nusantara.

Tim Indonesia U-20 saat ini sedang berlatih di Aspire Academy, Doha, Qatar. Agenda pemusatan latihan, yang diikuti 26 pemain tersebut, berlangsung mulai Sabtu (23/12/2023) lalu.

Garuda Nusantara sendiri dipersiapkan untuk berlaga di Piala AFF U-19 2024 dan Kualifikasi Piala Asia U-20 2025. Mereka juga ditargetkan lolos ke putaran final Piala Dunia U-20 2025 di Chile.

"Target pribadi saya, bisa bergabung bersama Timnas U-20 ini dan bisa berpartisipasi hingga Piala Dunia (U-20) nanti," kata Hugo, dilansir laman resmi PSSI.

"Semoga untuk seterusnya saya bisa (mendapat panggilan) di timnas terus," sambungnya.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 2 halaman

Harapan Hugo Samir

Harapan Hugo Samir

Presiden Joko Widodo datang melihat sesi latihan Timnas Indonesia U-20 di Stadion Gelora Bung Karno (c) Fitri Apriani

Selain itu, Hugo juga memiliki harapan lain. Putra pelatih papan atas, Jacksen F Tiago, tersebut juga berharap bisa membantu Indonesia U-20 mencapai semua target yang ditetapkan.

"Kalau target, kami semua satu tim bersama coach (Indra Sjafri), tentu ingin lolos lolos Piala Dunia (U-20 2025). Kami ingin (lolos ke Piala) AFC (U-20 2025), kemudian di Piala AFF U-19 ingin juara," bebernya.

"Pokoknya target kami semua di sini (Timnas U-20) bisa di high level dan bisa bermain di Piala Dunia (U-20 2025)," tegas Hugo Samir.

2 dari 2 halaman

Senang Ikuti Program TC

Senang Ikuti Program TC

Penyerang Timnas Indonesia U-20 Hugo Samir berduel udara lawan pemain Uzbekistan U-20 Ortikboev Diyorbek di laga terakhir Grup A Piala Asia U-20 2023 di Istiqlol Stadium, Selasa (07/03/2023) malam WIB

Hugo berharap, setiap proses yang dilalui, termasuk dalam TC di Qatar, dapat berjalan dengan baik. Pemain berusia 18 tahun tersebut pun mengaku sangat menikmati proses TC tersebut.

"Latihan perdana saya menikmati, senang bisa berlatih lagi bersama teman-teman, dan beberapa juga ada yang baru kenal," kata Hugo.

"Latihan ini juga baik untuk saya mengembalikan kondisi kebugaran tubuh," tandas eks penggawa Indonesia pada Asian Games 2022 lalu.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)