
Bola.net - Kontrak Fakhri Husaini sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia U-19 telah usai seiring berakhirnya Kualifikasi Piala AFC U-19 2020. Arsitek berusia 54 tahun itu juga telah berpamitan dan akan pulang ke Bontang untuk kembali bekerja di PT Pupuk Kaltim.
Fakhri berpamitan setelah berhasil membawa Timnas Indonesia U-19 melaju ke putaran final Piala AFC U-19 2020 yang akan berlangsung di Uzbekistan pada 14-31 Oktober mendatang. Tim berjuluk Garuda Nusantara itu lolos ke ajang tersebut dengan status juara Grup K.
Punggawa Timnas Indonesia U-19, Amiruddin Bagus Kahfi Alfikri pun berharap agar kontrak Fakhri bisa diperpanjang. Sebab, ia dan rekan-rekannya sudah merasa nyaman dilatih arsitek kelahiran Aceh itu.
Advertisement
"Saya ingin coach Fakhri melatih, alasannya coach sudah lama juga. Saya juga sudah lama kenal coach Fakhri. Mungki cocok melatih timnas di Piala Dunia U-20 2021 dan Piala AFC nanti," ujar Bagus usai Timnas Indonesia U-19 bermain imbang 1-1 kontra Korea Utara pada laga pamungkas Kualifikasi Piala AFC U-19 2020 Grup K di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (10/11/2019) malam WIB.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Saran Fakhri
Sementara itu, Fakhri memberikan saran terkait pelatih yang pas menangani Timnas Indonesia U-19 bila kontraknya nanti tak diperpanjang. Menurutnya, Garuda Nusantara harus dilatih juru racik asal Indonesia.
"Pelatih lokal yang cocok," tutur Fakhri.
"Karena tidak ada satupun pelatih di manapun yang bisa melatih Timnas Indonesia selain dari Indonesia," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 10 November 2019 20:57
Hasil Pertandingan Timnas Indonesia U-19 vs Korea Utara U-19: Skor 1-1
-
Tim Nasional 10 November 2019 14:07
Menpora Imbau Timnas Indonesia U-19 dan U-23 Kurangi Aktivitas di Media Sosial
-
Tim Nasional 10 November 2019 13:48
Indonesia U-19 vs Korea Utara U-19, Semangat Membara di SUGBK
-
Tim Nasional 10 November 2019 13:42
Indonesia U-19 vs Korea Utara U-19, Dibayangi Rekor Negatif di Level Senior
-
Tim Nasional 10 November 2019 08:39
Prediksi Indonesia U-19 vs Korea Utara U-19 10 November 2019
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 22:01
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 21:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 21:44
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 20:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Maret 2025 22:01
-
tim nasional 21 Maret 2025 21:44
-
tim nasional 21 Maret 2025 20:57
-
tim nasional 21 Maret 2025 16:39
-
tim nasional 21 Maret 2025 16:23
-
tim nasional 21 Maret 2025 15:46
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...