
Bola.net - - AXA Mandiri menjadi partner tim Indonesia yang akan berlaga di Asian Games 2018. Jelang pagelaran olahraga terbesar di Asia tersebut, AXA Mandiri menggelar pertemuan dengan Ketua Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Erick Thohir dan Chef de Mission (CdM) Asian Games, Komjen Pol Syafruddin, di Jakarta, Senin (11/6).
Sebagai partner, AXA Mandiri bertanggung jawab terhadap asuransi seluruh atlet, pelatih, maupun ofisial Tim Indonesia. Kontribusi tersebut meliputi asuransi jiwa dan asuransi kesehatan.
Rapat tersebut sekaligus membahas sosialisasi asuransi terhadap atlet dan pelatih tim Indonesia. Berikutnya, AXA Mandiri berencana menggelar sosialisasi terhadap 40 cabang olahraga yang dimainkan di Asian Games 2018.
Advertisement
Untuk memotivasi atlet yang akan bertanding, AXA Mandiri tidak segan mengucurkan dana yang besar. Nominal Rp 1 miliar bakal diberikan kepada setiap atlet pendulang medali emas.
Lebih detail, Tim Indonesia mendapatkan cover asuransi dari AXA Mandiri berupa cedera, cacat, hingga kematian. Bahkan untuk setiap atlet peraih medali emas, AXA Mandiri juga berniat untuk mengikat kerja sama secara pribadi untuk jangka waktu yang panjang.
Sambutan CdM
Adapun, Syafruddin mengatakan, pertemuan dengan AXA Mandiri bakal berlanjut usai Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriyah. Pihaknya juga berencana untuk menggelar sosialisasi terkait asuransi ini dengan seluruh cabor Tim Indonesia.
"Ini kita mengadakan pertemuan intensif sekarang, tanggal 18 Juni akan bertemu lagi seluruh cabang olah raga dan atlet. Kemudian kita akan intensif konsolidasi ke seluruh cabang olahraga. Dan saya akan mendata seluruh cabang olah raga," ujar Syafruddin.
"Saya akan cek semua, kesiapan, kemudian terakhir kita akan apel kontingen sebelum penetapan kontingen di SUGBK. Waktunya nanti kira-kira bulan Juli," katanya menambahkan.
Asian Games 2018
Asian Games 2018 sendiri bakal berlangsung di Palembang dan di Jakarta. Acara tersebut akan mulai pada 18 Agustus 2018, sehari setelah perayaan kemerdekaan Republik Indonesia.
Sumber: Liputan6.com
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 30 Mei 2018 09:49
-
Bola Indonesia 15 Februari 2018 10:35
Liga 1 Diminta Berhenti Total saat Asian Games 2018 Berlangsung
-
Bola Indonesia 14 Februari 2018 19:59
Zanetti Meriahkan Peluncuran Inter Academy Indonesia di Jakarta
-
Bolatainment 19 Januari 2018 20:56
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Maret 2025 07:29
-
tim nasional 22 Maret 2025 06:43
-
tim nasional 22 Maret 2025 06:40
-
tim nasional 22 Maret 2025 06:27
-
tim nasional 22 Maret 2025 05:57
-
tim nasional 22 Maret 2025 05:50
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...