Arthur Irawan Berbunga-bunga Setelah Dapat Panggilan dari Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia

Arthur Irawan Berbunga-bunga Setelah Dapat Panggilan dari Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia
Arthur Irawan saat memperkuat PSS di Piala Menpora 2021 (c) Bola.com/Ikhwan Yanuar

Bola.net - Pemain PSS Sleman, Arthur Irawan sedang berbunga-bunga. Itu karena, namanya dipanggil pelatih Shin Tae-yong ke pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia di Jakarta.

Kabar dipanggilnya pesepakbola berusia 28 tahun itu ke TC Timnas Indonesia datang dari klubnya. Dalam keterangan resminya, PSS menyebut menerima pemanggilan Arthur pada 5 Mei 2021.

Dalam keterangannya, disebutkan pula jika Arthur segera berangkat dan bergabung dengan rekan-rekannya di Timnas Indonesia setelah mendapat panggilan. Kabar itu diperkuat dengan daftar pemain yang mengikuti TC Timnas Indonesia yang dirilis PSSI beebrapa waktu yang lalu.

“Saya sangat bahagia dan bangga dapat kesempatan ke Timnas Indonesia. Semua pemain bola pasti maunya main buat timnas negaranya masing-masing," ujar Arthur, Jumat (7/5).

"Yang pasti, ini adalah impian yang terwujud bahwa saya bisa main di Timnas Indonesia,” katanya menambahkan.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Persiapan Arthur

Arthur juga mengungkapkan persiapannya untuk mengikuti TC Timnas Indonesia yang sudah berlangsung di Jakarta sejak 1 Mei lalu. Ia mengaku sudah sangat siap.

“Persiapan sangat matang. Setelah Piala Menpora kemarin performa saya juga lebih bagus, saya siap,” tutur Arthur.

“Semoga saya bisa berikan yang terbaik. Saya selalu ingin belajar dan jadi lebih baik selalu. Dan tentu saja saya ingin bisa membanggakan klub PSS,” imbuhnya.

(Bola.net/Fitri Apriani)