
Bola.net - - Kiper Timnas Indonesia U-22, Awan Setho mengungkapkan bahwa dirinya sudah siap dengan segala kemungkinan ketika menghadapi Timnas Thailand U-22 di final Piala AFF U-22, termasuk bila harus melakoni adu penalti. Namun ia berharap Indonesia bisa menang dalam 90 menit pertandingan.
Latihan adu penalti sudah dilakukan sejak babak semifinal Piala AFF U-22 2019. Pada sesi latihan jelang final, pelatih Indra Sjafri dan pelatih kiper, Hendro Kartiko, kembali memasukkan menu tersebut.
Hal itu dilakukan guna mengantisipasi kemungkinan pemenang Piala AFF U-22 2019 harus ditentukan sampai babak tos-tosan tersebut. Apalagi Thailand sudah berpengalaman karena mengalahkan Kamboja melalui penalti di fase semifinal.
Advertisement
Bagaimana Awan Setho menyiapkan dirinya jelang final Piala AFF U-22 tersebut? Simak artikel selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters!.
Siap Adu Penalti
"Latihan hari ini soal persiapan untuk final. Kami sudah fokus untuk pertandingan final nanti. Kalau adu penalti, masuknya sudah ke arah keberuntungan atau tidak. Ya tinggal untung-untungan saja kalau sudah begitu," kata Awan Setho kepada wartawan di Phnom Penh, Senin (25/2/2019).
"Semoga besok pada waktu normal kami sudah bisa meraih kemenangan sehingga tidak harus sampai adu penalti," imbuh kiper Bhayangkara FC itu.
Awan Setho sejauh ini sudah tampil sebanyak tiga pertandingan di Piala AFF U-22 2019. Selama mengawal jala Timnas Indonesia U-22, kiper berusia 21 tahun itu baru kebobolan sekali dan mencatatkan dua laga clean sheets.
Berita Video
Berita video vlog Bola.com kali ini menunggu pertandingan semifinal Piala AFF U-22 2019, Timnas Indonesia vs Vietnam.
Sumber: Bola.com
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 25 Februari 2019 10:04
Kapan Final Piala AFF U-22: Timnas Indonesia vs Thailand? Ini Jawabannya
-
Tim Nasional 24 Februari 2019 20:45
Indra Sjafri Harapkan Dukungan Suporter Indonesia di Final Piala AFF U-22 2019
-
Tim Nasional 24 Februari 2019 20:20
Media Vietnam Menduga Marinus Wanewar Lakukan Pencurian Umur
-
Tim Nasional 24 Februari 2019 19:37
Ditumbangkan Timnas Indonesia U-22, Pelatih Vietnam Keluhkan Wasit
-
Tim Nasional 24 Februari 2019 19:19
Bawa Timnas Indonesia U-22 ke Final, Luthfi Kamal Bertekad Raih Juara
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Maret 2025 06:43
-
tim nasional 22 Maret 2025 06:40
-
tim nasional 22 Maret 2025 06:27
-
tim nasional 22 Maret 2025 05:57
-
tim nasional 22 Maret 2025 05:50
-
tim nasional 22 Maret 2025 05:23
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...