Alfred Riedl Pelajari Kelemahan Lawan Lewat Video

Alfred Riedl Pelajari Kelemahan Lawan Lewat Video
Alfred Riedl (c) Fitri Apriani

Bola.net - - Tim nasional (timnas) Indonesia akan berhadapan dengan Myanmar dan Vietnam dalam laga uji coba. Pelatih timnas, Alfred Riedl mengaku sudah mengantongi kelemahan dua calon lawannya tersebut.

Laga uji coba melawan Myanmar akan tersaji pada 4 November 2016. Sementara pertandingan persahabatan melawan Vietnam akan dimainkan pada 8 November 2016.

"Kami mempelajarinya dari video. Kami sudah tahu kekuatan mereka," ujar Riedl di Lapangan Sekolah Pelita Harapan (SPH), Karawaci, Tangerang, Selasa (1/11).

Dua laga uji coba internasional tersebut merupakan rangkaian persiapan timnas Indonesia sebelum partisipasinya di ajang Piala AFF 2016. Dijadwalkan, event paling bergengsi di Asia Tenggara itu akan bergulir pada 19 November hingga 17 Desember mendatang.

Pada Piala AFF tahun ini, timnas Indonesia berada di Grup A bersama tuan rumah Filipina, juara bertahan Thailand dan Singapura.