Aji Santoso Puji Perkembangan Duo Persebaya Bersama Timnas U-19

Aji Santoso Puji Perkembangan Duo Persebaya Bersama Timnas U-19
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso (c) Persebaya.id

Bola.net - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso memuji perkembangan dua pemainnya bersama timas Indonesia U-19. Mereka adalah Rizky Ridho dan Muhammad Supriadi.

Menurut Aji, performa keduanya mengalami peningkatan yang membanggakan. Apalagi, satu diantranya mendapat peran baru dari pelatih timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong.

”Selama di timnas U-19, menurut saya Ridho sama Supriadi mengalami peningkatan yang cukup bagus,” kata Aji Santoso kepada Bola.net, Senin (12/10/2020).

”Apalagi juga Ridho dipercaya sebagai kapten timnas U-19, tentunya sangat positif untuk perkembangan Ridho dan Supriadi itu sendiri,” sambungnya.

Sejauh ini, baik Supriadi maupun Rizky Ridho selalu mendapat kesempatan saat timnas U-19 menggelar uji coba. Hanya saja, Supriadi harus menepi karena dibekap cedera.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Berpeluang Jadi Skuad Utama

Karena performa apiknya itu, Aji menilai Ridho dan Supriadi sangat berpeluang untuk menembus skuad utama timnas Indonesia U-19 di Piala Dunia U-20. Terpenting, keduanya selalu bekerja keras.

”Saya pikir tidak hanya Ridho dan Supriadi saja, semuanya masih punya peluang, punya kesempatan, tinggal memang bagaimana Supriadi sama Ridho ini bisa memanfaatkan kesempatan ini dengan baik,” jelas Aji.

”Tetapi, tentunya semua keputusan ada di tim pelatih, jelas anak Persebaya ini cukup berpeluang untuk bergabung dengan timnas (di Piala Dunia U-20),” tandas arsitek asal Kepanjen, Kabupaten Malang itu.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)