Aji Santoso Kritik Permainan Bertahan Brunei

Aji Santoso Kritik Permainan Bertahan Brunei
Muchlis Hadi dihadang empat pemain Brunei (c) Eggi Paksha
Bola.net - Tim nasional Indonesia U-23 memperpanjang catatan kemenangan di Kualifikasi Piala Asia U-23 Grup H. Garuda Muda menggilas Brunei Darussalam dengan skor 2-0, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (29/3).

Masing-masing gol tersebut, dicetak Ahmad Noviandani pada menit ke-70 dan Muchlis Hadi Ning di menit ke-88.

Pelatih Kepala Timnas Indonesia, Aji Santoso, memaparkan bahwa kemenangan yang diraih dengan susah payah. Pasalnya, Brunei memiliki strategi yang sulit untuk ditembus.

"Pertandingan tadi sangat melelahkan. Mulai dari babak pertama, Brunei tidak keluar dari zona bertahan. Setelah melakukan beberapa pergantian dan adanya variasi serangan, kami bisa mencetak gol. Hampir seluruh pemain mereka berdiri di depan gawang," terang Aji Santoso.

Alhasil, Garuda Muda kini mengemas sebanyak enam poin. Pada pertandingan pamungkas, Manahati Lestusen dan kawan-kawan akan meladeni Korea Selatan, di SUGBK, Senayan, Jakarta, Selasa (31/3).

"Tentunya, saya mensyukuri hasil yang diperoleh di pertandingan kedua ini, di mana kami kembali meraih tiga angka. Mudah-mudahan di pertandingan berikutnya bisa lebih maksimal," terangnya.

Dalam pertandingan tersebut, Garuda Muda mendapatkan dukungan secara langsung lebih banyak dari pada laga pertama. Sesuai data panitia pelaksana pertandingan, pertemuan Timnas Indonesia kontra Brunei disaksikan sebanyak 6454 penonton secara langsung.

Jumlah tersebut, meningkat sekitar 3000 penonton. Sedangkan saat Garuda Muda berhadapan dengan Timor Leste, Jumat (27/3), penonton yang hadir hanya 3412  (esa/dzi)