
Bola.net - Nama Abduh Lestaluhu masuk dalam daftar 25 pemain yang dipanggil Simon McMenemy untuk memperkuat Timnas Indonesia pada laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia Grup G. Dia disiapkan untuk partai melawan Uni Emirat Arab (UEA) pada 10 Oktober 2019, dan pertandingan kontra Vietnam lima hari berselang.
Luapan kebahagiaan pun tak dapat dibendung Abduh setelah tahu namanya masuk dalam daftar tersebut. Terlebih, pemain Tira Persikabo ini sudah cukup lama absen berseragam Timnas Indonesia.
Abduh terakhir kali dipanggil Timnas Indonesia saat laga uji coba melawan Hong Kong pada Oktober 2018 lalu era Bima Sakti Tukiman. Kala itu, pertandingan berakhir dengan skor imbang 1-1.
Advertisement
"Saya mengucapkan terima kasih karena akhirnya saya dipanggil lagi untuk memperkuat timnas di bawah asuhan Coach Simon. Saya bersyukur, bisa kembali lagi, dan ini menjadi motivasi saya untuk lebih baik lagi ke depannya," ujar Abduh di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (27/9).
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Ingin Belajar
Abduh mengaku ingin belajar banyak hal dari Simon. Salah satunya terkait cara mengatur emosi.
"Memang di eranya Coach Simon ini memang banyak hal yang positif yang dapat kita ambil," tutur Abduh.
"Seperti mungkin dalam mengontrol emosi dalam setiap pertandingan dan itu sih menjadi poin penting untuk bisa menahan emosi agar tetap bisa dipantau terus, bisa tetap konsisten di tim nasional," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 26 September 2019 19:48
Kembali Dipercaya Gabung Timnas Indonesia, Dendi Santoso Bungah
-
Tim Nasional 26 September 2019 19:44
Simon McMenemy Panggil 25 Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022
-
Bola Indonesia 24 September 2019 08:29
Pemain Terbaik FIFA 2019: Andritany Pilih Ronaldo, McMemeny Pilih Van Dijk
-
Tim Nasional 23 September 2019 13:46
-
Tim Nasional 22 September 2019 16:30
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Maret 2025 13:14
-
tim nasional 22 Maret 2025 12:45
-
tim nasional 22 Maret 2025 11:55
-
tim nasional 22 Maret 2025 11:46
-
tim nasional 22 Maret 2025 11:35
-
tim nasional 22 Maret 2025 11:21
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...