3 Pemain Timnas Indonesia dalam Radar Klub Thailand

3 Pemain Timnas Indonesia dalam Radar Klub Thailand
Para pemain Timnas Indonesia merayakan gol yang dicetak Alfath Fathier ke gawang Timor Leste pada laga Piala AFF 2018 di SUGBK, Jakarta, Selasa (13/11). (c) Bola.com/M. Iqbal Ichsan

Bola.net - - Tiga pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2018 dilirik klub Liga Thailand. Ketiga pemain tersebut adalah Hansamu Yama, Zulfiandi, dan Evan Dimas Darmono.

Adalah Muly Munial, agen kenamaan asal Indonesia yang membenarkan kabar ini. Tapi, negosiasi antara klub peminat dan ketiganya masih jauh dari kata sepakat.

"Belum ada kesepakatan. Semua masih gantung. Anak-anak juga masih mau fokus Piala AFF dulu," ujar Muly usai menyaksikan laga Timnas Indonesia melawan Timor Leste pada partai kedua Grup B Piala AFF 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (13/11) malam.

"Saya tidak bisa katakan klub apa, tapi memang sudah ada yang berminat dan datang khusus melihat anak-anak, termasuk Evan Dimas dan Zulfiandi," katanya menambahkan.

Muly dan ketiga pemain tersebut masih menimbang-nimbang tawaran yang datang. Tapi untuk saat ini, Muly menyatakan fokus ketiganya adalah membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2018

"Sebenarnya ada klub Thailand yang melirik, tapi masih dipertimbangkan. Yang jelas ada penawaran untuk tiga pemain Indonesia, Hansamu, Zulfiandi, dan Evan," imbuhnya.