3 Pemain Timnas Indonesia Cedera Jelang Lawan Argentina

3 Pemain Timnas Indonesia Cedera Jelang Lawan Argentina
Pemain Timnas Indonesia pada sesi latihan perdana jelang FIFA Matchday edisi Juni 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo (c) Wahyu Pratama

Bola.net - Tiga pemain Timnas Indonesia mengalami cedera jelang duel melawan Argentina pada Senin, 19 Juni 2023 mendatang. Dari tiga pemain tersebut, bek kiri Pratama Arhan disebut hanya mengalami cedera ringan.

Indonesia baru saja memainkan laga uji coba FIFA Matchday melawan Palestina. Pada duel yang dimainkan di Stadion Gelora Bung Tomo, Rabu (14/6/2023) malam WIB, kedua tim bermain dengan skor imbang 0-0.

Terlepas dari tidak adanya gol, laga itu berjalan cukup menarik. Setelah duel lawan Palestina, Indonesia akan dijadwalkan berduel lawan Argentina. Laga ini bakal digelar di Stadion Gelora Bung Karno.

Sebelum berjumpa Indonesia, Argentina juga memainkan satu laga FIFA Matchday. Tim racikan pelatih Lionel Scaloni itu bersua Argentina pada duel hari Kamis (15/6/2023) dan meraih kemenangan dengan skor 2-0.

Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.

1 dari 2 halaman

3 Pemain Timnas Indonesia Cedera

Pada sesi latihan hari Kamis (15/6/2023), Shin Tae-yong menyebut tiga pemain Timnas Indonesia mengalami cedera. Salah satu pemain yang cedera adalah Pratama Arhan. Dia mengalami cedera pada duel lawan Palestina.

"Jordi Amat masih dalam pemulihan. Mungkin dia bisa bermain," kata Shin Tae-yong.

"Yang cedera ada Pratama Arhan. Hanya cedera ringan. Pemain lainnya dalam kondisi baik," imbuhnya.

Satu lagi pemain yang mengalami cedera adalah Sandy Walsh. Pemain 28 tahun itu cedera pada sesi latihan sebelum duel lawan Palestina. Sandy Walsh diragukan bakal siap bermain saat Indonesia berjumpa Argentina. "Kemungkinan besar tidak bisa dimainkan," ujar Shin Tae-yong.

2 dari 2 halaman

Argentina Tanpa 3 Pemain Kunci

Argentina Tanpa 3 Pemain Kunci

Lionel Messi dan Angel Di Maria di final Piala Dunia 2022 Argentina vs Prancis, Minggu (18/12/2022) (c) AP Photo/Manu Fernandez

Sama seperti Indonesia, Argentina juga tak akan turun dengan kekuatan terbaiknya. Jurnalis ESPN, Gaston Edul, menyebut ada tiga pemain Argentina yang tak ikut dalam rombongan tim ke Indonesia.

Lionel Messi dilaporkan akan absen. Bukan hanya Messi, jurnalis Gaston Edul juga melaporkan bahwa dua pemain bintang lain akan absen lawan Indonesia.

"Lionel Messi, Angel Di Maria dan Nicolas Otamendi telah meninggalkan delegasi. Argentina melakukan perjalanan besok ke Indonesia. Ini enam jam penerbangan," tulis Gaston Edul, jurnalis kondang asal Argentina.