November, PP Pelti Gelar Musyawarah Nasional

November, PP Pelti Gelar Musyawarah Nasional
November, PP Pelti gelar musyawarah nasional. © Auckland Tennis
Bola.net - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Pengurus Pusat Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (PP Pelti), Soebronto Laras menegaskan segera menggelar musyawarah nasional (Munas) Pelti di Hotel Sintesa Peninsula, Manado, pada 23-25 November. Hal tersebut dilakukan sebagai amanat Munas PP Pelti pada 2007 lalu.

Soebronto menerangkan, Munas terdiri dari wakil pengurus Provinsi Pelti yang jumlahnya diharapkan mencapai 33 peserta. Dengan catatan, kepengurusan yang belum melakukan Musyawarah Provinsi (Musprov) karena masa kepengurusan sudah habis diwajibkan untuk selenggarakan Musprov.

Menurutnya, agenda Munas adalah laporan PP Pelti periode 2007-2012, adalah pokok-pokok program kerja dan pemilihan Ketua Umum baru periode 2012-2017.

"Pencalonan ini terbuka untuk umum. Siapapun yang berminat, silahkan mendaftar diri dan harus memiliki visi memajukan tenis," ujarnya.

Ditambahkannya, formulir pendaftaran calon Ketua Umum PP Pelti dapat diambil di sekretariat PP Pelti. Nantinya, para peserta akan disaring dan selanjutnya diminta untuk memaparkan visi dan misi di depan peserta Munas Pelti 2012. (esa/kny)